DEPOK, iNewsDepok.id – Viral truk sampah sampai mengantre dan ada yang terjungkal di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Cipayung Depok. Truk terjungkal akibat sampah berceceran hingga memenuhi jalan truk.
Kepala TPA Cipatung Ardan Kurniawan mengungkapkan ada kendala di alat berat. ”Truk yang terjungkal sudah dievakuasi. Truk juga mengantri karena tidak dapat masuk berbarengan,” kata Ardan.
Menurut Ardan sampah yang masuk dari seluruh wilayah Kota Depok per hari ini mencapai 980 ton.
Ardan mengungkapkan tiap hari ada 50 truk yang mengantre di TPA Cipayung. Sedangkan, pembuangan dilakukan pada satu titik dan tak bisa dilakukan bersamaan, sehingga truk harus masuk secara bergantian.
Persoalan lain sampah di TPA Cipayung telah mencapai tiga juta meter kubik yang membuat TPA Cipayung kewalahan menampung sampah baru. Untuk mengurangi beban sampah yang dibawa ke TPA Cipayung, Ardan meminta masyarakat melakukan pemilahan sampah.
“Sebaiknya masyarakat dapat mengurangi beban sampah dengan melakukan pemilahan di rumah,” kata dia.
“Dengan begitu, beban sampah yang dibawa ke TPA Cipayung semakin berkurang,” tambahnya.
TPA Cipayung memiliki tiga kolam atau landfill untuk pengelolaan sampah.
“Jadi Landfill A dan B kami gabung, sedangkan yang C tetap terpisah. Namun, kalau yang landfill C tidak dilakukan pengoperasian, mengingat landfill tersebut sudah tidak memungkinkan untuk pengelolaan sampah karena berdekatan dengan warga,” pungkasnya.
Editor : M Mahfud