get app
inews
Aa Read Next : Resmi Dipangkas, Kini Jawa Tengah Menjadi Provinsi di Jawa yang Tidak Memiliki Bandara Internasional

Pimpinan Tertinggi Khilafatul Muslimin Abdul Qadir Baraja Ditangkap di Lampung

Selasa, 07 Juni 2022 | 11:30 WIB
header img
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Endra Zulpan mengungkapkan polisi telah menangkap pimpinan tertinggi Khilafatul Muslimin Abdul Qadir Barja di Bandarlampung. Abdul Qadir dibawa ke Polda Metro Jaya (Foto : Carlos Roy Fajarta)

JAKARTA, DepokiNews – Pimpinan tertinggi Khilafatul Muslimin, Abdul Qadir Baraja ditangkap di Bandarlampung pagi tadi.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan menyatakan penangkapan dilakukan di kediamannya di wilayah Telukbetung, Bandarlampung, Lampung, Selasa (7/6/2022) sekitar pukul 05.00 WIB.

"Benar ditangkap di Lampung," kata Zulpan, Selasa (7/6/2022). 

Abdul Qodir kemudian dibawa ke Polda Metro Jaya, Jakarta. 

Penangkapan dipimpin langsung Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirkrimum) Polda Metro Jaya, Kombes Pol Hengki Haryadi.

Terkait kasus Khilafatul Muslimin, polisi juga mengamankan 3 orang tersangka di Brebes, Jawa Tengah. 

Menurut Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Pol Iqbal Alqudusy dalam keterangan persnya di Loby Mapolda Jateng, Senin (6/6/2022) menyatakan 3 orang yang diamankan yaitu GZ selaku pimpinan cabang Jemaah Khalifatul Muslimin, serta DS dan AS yang merupakan pimpinan ranting Jamaah Khilafatul Muslimin.

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut