get app
inews
Aa Text
Read Next : Timnas Indonesia vs China, Ini 4 Lokasi Nobar di Depok

Dukung Timnas Indonesia, Koramil Cimanggis Nobar dengan Seluruh Ketua LPM di Cimanggis dan Tapos

Selasa, 16 Januari 2024 | 15:26 WIB
header img
Suasan nobar pertandingan sepakbola yang diadakan Koramil 06 Cimanggis bersama seluruh pengurus LPM di Kecamatan Cimanggis dan Tapos. (Foto: dok. ist)

CIMANGGIS DEPOK, iNews Depok.id – Personel Koramil 06 Cimanggis dan jajaran bersama seluruh Ketua LPM se Kecamatan Cimanggis dan Tapos, melaksanakan kegiatan nonton bareng (Nobar), pertandingan sepak bola antara Timnas Indonesia melawan Timnas Iraq.

 

Danramil 06 Cimanggis, Mayor Inf. PHBR Panjaitan mengatakan, nobar ini dilaksanakan untuk memberikan suport dan dukungan kepada punggawa Timnas Garuda yang sedang bertanding melawan Iraq.

“Kegiatan nobar ini sebagai bentuk dukungan kepada Timnas kita, sekaligus ajang silaturahmi antara jajaran Koramil 06 Cimanggis, bersama  seluruh Ketua LPM yang ada di Kecamatan Cimanggis dan Tapos,” ucap dia.

Pada kesempatan tersebut, Danramil 06 Cimanggis juga memberikan arahan kepada seluruh Ketua LPM dan Babinsa, agar selalu menjaga komunikasi  yang intens terkait permasalahan di wilayah.

“Mari bersama – sama ktita mendukung program ketahanan pangan, dengan mendorong urban farming dan UMKM untuk membantu perekonomian masyarakat,” ujar dia.

Dia menambahkan, silaturahmi seperti ini jug tidak hanya sekali saja dilakukan, tapi dilaksanakan berkelanjutan. Hal ini dilakukan untuk meningkatkan kolaborasi dan sinergitas antar personel Koramil 06 Cimanggis dengan pengurus LPM di wilayah Cimanggis dan Tapos.

“Ke depan tentunya kami akan terus bersinergi dengan pengurus LPM, guna meningkatkan kolaborasi dan partisipasi dalam pembangunan wilayah,” imbuh dia.

Sementara itu, Ketua LPM Kelurahan Sukamaju Baru, Kecamatan Tapos, Sumarma mengaku senang dengan adanya kegiatan nobar di Koramil 06 Cimanggis. Sebagai penggila olah raga sepak bola, dia merasa senang bisa nobar pertandingan sepak bola bersama personel Koramil 06 Cimanggis, dan rekan ketua LPM lainnya.

“Kami merasa senang da baru pertama kali diundang Koramil untuk ikut kegiatan tatap muka seperti ini. Semoga ke depannya makin banyak kegiatan silaturahmi seperti ini,” tutup dia.

 

Editor : Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut