get app
inews
Aa Text
Read Next : Resmi Dipangkas, Kini Jawa Tengah Menjadi Provinsi di Jawa yang Tidak Memiliki Bandara Internasional

4 Pegawai Terpapar Covid, Layanan Fisik Kantor Disdukcapil Kota Depok Tutup Sementara

Jum'at, 28 Januari 2022 | 09:47 WIB
header img
Kantor Disdukcapil Kota Depok tutup sementara dari tanggal 28 Januari-2 Februari 2022.

DEPOK, iNews.id – Sebanyak 4 pegawai Dinas Pendudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kota Depok terpapar Covid-19. Guna mencegah penyebaran Covid-19, Kantor Dukcapil ditutup sementara dari tanggal 28 Januari-2 Februari 2022.

Namun untuk layanan via online tetap dilakukan melalui Whatsapp. Masyarakat bisa menghubungi no WA 0811-166-864. Melalui online ini terdapat 10 jenis layanan.

Terpaparnya 4 orang pegawai setelah Disdukcapil Kota Depok melakukan swab terhadap 84 pegawai. Swab berlangsung Kamis (27/1/2022). Keempat orang yang diketahui positif menunjukkan tak ada gejala.

“Semoga mereka segera sehat dan beraktifitas kembali,” harap Nuraeni Widayatti, Kepala Dinas Dukcapil Kota Depok saat dihubungi iNews Depok, Jumat pagi (28/1/2022).

Untuk layanan online melalui WA 0811-166-864, masyarakat diharapkam mengirimkan dokumen dengan format pdf.

Sedangkan pengambilan dokumen seperti KPT dan KIA dapat dilakukan melalui mesin ADM, di kelurahan dan jasa pengiriman Decomart.

Untuk layanan 0811-166-864, setelah Anda melakukan chat, secara otomatis akan muncul chatbot. Isinya sepuluh jenis layanan yaitu layanan perbaikan dan perubahan data KTP/KK, layanan cetak KTP online, layanan KIA online, layanan pindah (datang), layanan pindah (keluar), layanan dokumen kependudukan WNA, layanan akta kelahiran, layanan akta kematian, layanan akta perkawinan perceraian dan perubahan status anak, serta layanan konsolidasi NIK dan KK.

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut