Makanan rumahan
Orang Korea lebih memilih makan makanan rumahan daripada makanan cepat saji dan restoran, untuk memastikan kualitas dan nilai nutrisinya. Menyiapkan makanan bagi diri sendiri berarti memiliki kontrol penuh akan porsi makanan dan isinya, mana kandungan makanan yang bermanfaat, terutama bagi mereka yang menjalani diet ketat.
Dengan makanan rumahan, memungkinkan mereka menyiapkan dan mengonsumsi makanan seperti yang mereka inginkan. Ini juga dapat mencegah mengonsumsi makanan yang mengandung perasa buatan, makanan berlemak/olahan, dan alergen makanan.
Banyak jalan dan bersepeda
Selain diet sehat, orang Korea juga menjalani gaya hidup aktif untuk menjaga bentuk tubuh dan berat badan yang terkontrol.
Mereka cenderung banyak berjalan kaki daripada menggunakan transportasi publik untuk menuju suatu tempat. Bahkan, beberapa orang menggunakan aplikasi untuk menghitung jumlah langkah yang mereka ambil dalam sehari.
Alternatif lain selain jalan kaki adalah bersepeda dan menggunakan transportasi publik yang efektif membakar kalori. Ini merupakan latihan kardio yang sangat baik sekaligus hobi yang menyenangkan.
Itulah 10 rahasia orang Korea tetap langsing meski makan banyak, yang bisa jadi inspirasi untuk mendapatkan berat badan ideal dan bugar.
Editor : Kartika Indah Kusumawardhani