Jajaran Laptop Gaming ROG Terbaru Segera Hadir di Indonesia, Apa Saja Kelebihannya?

Novi
Jajaran laptop gaming ASUS ROG terbaru tahun 2024. Foto: Novi

JAKARTA, iNewsDepok.id - ASUS Republic of Gamers (ROG) kembali menjadi brand gaming pertama yang mengumumkan kehadiran jajaran laptop terbaru di tahun 2024

Technical PR ASUS Indonesia, Riandanu Utomo dalam kesempatan media gathering ASUS ROG di Ashley Tanah Abang Jakarta Pusat pada Rabu, 10 Januari 2024 kemarin mengungkapkan, jajaran laptop gaming ROG yang ditenagai CPU Intel Core Ultra Series dan AMD Ryzen 8000 Series serta GPU NVIDIA GeForce RTX 40 Series tersebut segera hadir di Indonesia pada Februari 2024 mendatang.

Hardware generasi terbaru tersebut tidak hanya sekadar tampil dengan performa yang lebih baik, tetapi juga efisiensi daya yang lebih unggul dibandingkan dengan generasi sebelumnya. 

Tidak berhenti sampai di situ, CPU generasi terbaru tersebut pun telah dirancang secara khusus untuk mendukung pemrosesan AI dengan hadirnya NPU (neural processing unit) sebagai bagian dari CPU package.

Performa unggul ROG tidak hanya disokong oleh CPU dan GPU saja. Penggunaan memori dan media penyimpanan berkecepatan tinggi merupakan salah satu alasan mengapa laptop gaming ROG selalu unggul dalam hal performa. 

Selain itu, sistem pendingin eksklusif ROG Intelligent Cooling membuat keseluruhan sistem dapat selalu berjalan dengan stabil sehingga memaksimalkan pengalaman para gamers saat menggunakan laptop gaming ROG.

Terbaik untuk Eksperimen AI

Laptop ROG yang selalu dilengkapi dengan hardware modern menawarkan performa tinggi untuk eksperimen AI. Dengan CPU hingga Intel Core Ultra Series dan AMD Ryzen 8000 Series serta GPU NVIDIA GeForce RTX 40 Series, laptop ini menjanjikan pengolahan AI yang efisien.

Memori DDR5 dan penyimpanan PCIe Gen4 x4 SSD mempercepat transfer data. Sistem pendingin canggih ROG Intelligent Cooling, yang mencakup liquid metal, kipas Arc Flow Fan generasi ke-2, dan heatsink tipis, menjaga stabilitas performa.


Technical PR ASUS Indonesia, Riandanu Utomo dalam media gathering ASUS ROG di Jakarta, Rabu, 10 Januari 2024. Foto: Novi

 

Fitur unik seperti Active Aerodynamic System pada ROG Zephyrus Duo 16 dan sistem Tri-Fan pada ROG Strix 16/18 Series serta vapor chamber pada ROG Strix SCAR 17, menunjang pendinginan efektif. 

MUX Switch pada semua model memastikan pemrosesan grafis optimal di GPU diskrit. Armoury Crate memungkinkan tuning performa, termasuk pengaturan clockspeed dan fan curve, serta opsi untuk mematikan core CPU tertentu, mendukung penyesuaian performa untuk kebutuhan eksperimen AI.

Jajaran TUF Gaming Terbaru

The Ultimate Force (TUF) Gaming telah lama tampil sebagai seri laptop gaming paling “worth it” di Indonesia. Di tahun 2024, TUF Gaming F16 hadir dengan ukuran layar 16-inci yang lebih besar dan ditenagai oleh CPU hingga Intel Core i7-13650HX yang lebih powerful dari pendahulunya. 

Sementara dari sisi grafis dan visual, laptop gaming ini dibekali dengan GPU hingga NVIDIA GeForce RTX 4060 serta layar Full HD 165Hz 100% sRGB yang dapat memanjakan para gamers.

Editor : M Mahfud

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network