Badan energi internasional memperkirakan metana bertanggung jawab atas 30 persen kenaikan suhu global sejak revolusi industri. Sebaliknya, jika lebih sedikit makanan yang dibuang di tempat pembuangan sampah maka lebih sedikit metana yang akan dilepaskan ke atmosfer setiap tahunnya.
Ada beberapa cara untuk mengurangi sisa makanan, dimulai dari langkah kecil seperti perencanaan makan yang lebih baik dan kebiasaan berbelanja yang lebih konservatif. Atau membuang sisa makanan dari tempat pembuangan sampah dengan membuat kompos.
Pengurangan limbah makanan tidak hanya dilakukan oleh individu, tapi juga perusahaan besar yang bertanggung jawab atas sebagian besar limbah tahunan. Secara khusus USDA dan Badan Perlindungan Lingkungan AS (EPA), berupaya mengurangi pemborosan makanan hingga 50 persen pada 2030.
Tidak sulit untuk mengurangi sampah makanan di rumah, salah satunya dengan berbelanja dan memasak lebih sedikit maka makanan yang terbuang juga sedikit. Berikut ini 8 cara mengurangi limbah makanan di rumah untuk mengurangi sampah tahunan rumah tangga:
8 Cara Mengurangi Limbah Makanan di Rumah
Rencanakan makanan sebelum membeli
Seringkali orang membeli bahan makanan seperti tomat karena berpikir ingin mengolahnya pada minggu ini, tetapi setelah dibeli tidak dilakukan. Itu mengakibatkan pemborosan makanan dan untuk mencegahnya dengan membuat perencanaan.
Untuk mengurangi pemborosan makanan dan menghemat uang, rencanakan semua makanan sebelum berbelanja bahan makanan. Jika sudah diketahui apa yang perlu dibeli selama seminggu, maka tidak perlu membeli berbagai bahan makanan yang akan sia-sia.
Cara lainnya dengan menggunakan layanan pengiriman paket makanan, yang hanya mengirimkan bahan-bahan yang dibutuhkan untuk memasak.
Berbelanja terlebih dulu di rumah
Setelah membuat list belanjaan mingguan, luangkan waktu sebentar untuk ‘belanja’ di dapur sebelum belanja di toko/pasar. Mungkin ternyata masih tersedia bahan makanan sehingga tidak perlu beli yang baru, untuk mengurangi membuang makanan.
Editor : Kartika Indah Kusumawardhani
Artikel Terkait