Mengenal Parfum Kesukaan Soekarno, Aromanya Membawa Daya Pikat dan Kharisma Besar

Muhammad Sukardi/Kartika
Mengenal parfum kesukaan Soekarno. Foto: Ist

DEPOK, iNewsDepok.id - Penasaran dengan parfum kesukaan Soekarno, presiden pertama Indonesia yang memiliki aroma khas. Aroma parfum tersebut dipercaya membawa daya pikat dan kharisma besar.

Soekarno atau Bung Karno memang dikenal sebagai sosok flamboyan dan sangat menyukai parfum. Ingin tahu selengkapnya mengenai parfum kesukaan Soekarno tersebut?

Simak penjelasan berikut ini mengenai parfum kesukaan Soekarno, seperti dirangkum pada Minggu (12/3/2023):

Parfum Kesukaan Soekarno

Parfum kesukaan Bung Karno tersebut adalah parfum Shalimar, yang menjadi ciri khas aromanya semasa hidupnya. Parfum Shalimar adalah salah satu varian parfum keluaran Guerlain yang sangat popular pada masa itu.

Dari laman resmi Guerlain disebutkan parfum Shalimar adalah parfum oriental pertama dalam sejarah. Pada tahun 1925, botol parfum Shalimar yang dirancang Raymond Guerlain memenangkan hadiah pertama di Pameran Seni Dekoratif Paris, Prancis, sebagai karya terindah.


Parfum Shalimar dari Guerlain, parfum kesukaan Soekarno.

Lengkungan yang ada pada bodi botol terinspirasi dari cekungan taman Shalimar yang terkenal. Tutup botol berbentuk kipas dengan botol transparan mengingatkan pada akan air mancur di taman tersebut yang memancar sepanjang masa.

Lantas seperti apa aroma parfum Shalimar? Parfum yang memiliki nama lengkap L'Eau de Parfum Shalimar, memiliki wewangian yang termasuk dalam 'mythic fragrance', dengan wangi utamanya bergamot, iris, dan vanilla. 

Dipercaya, parfum Shalimar memiliki daya pikat dan siapa pun yang memakainya dipercayai akan memiliki kharisma besar. 

Laman Guerlain juga menerangkan wangi dari parfum Shalimar ini membuat pemakainya akan memiliki aura bersinar sekaligus ada sentuhan sensual dari pancaran wangi yang sulit ditemukan di parfum lainnya.

Parfum Shalimar Guerlain ini terinspirasi dari kisah cinta penuh gairah seorang kaisar dan putri India yang bernama Shalimar. Nama Shalimar sendiri memiliki arti 'kuil cinta' yang diambil dari bahasa Sansekerta. 

"Parfum ini perlambangan janji cinta abadi selamanya. Ini adalah parfum desire," demikian disebutkan oleh laman resmi Guerlain. 

Soal harga, parfum Shalimar Guerlain dijual seharga 110 Dolar AS atau Rp1,6 juta untuk 50 ml.

Ternyata di balik parfum kesukaan Soekarno ini sempat berhembus kencang kisah mistis mengenai aroma parfum Shalimar.

Saat itu, pada Juni 2001, istri Soekarno Ratna Sari Dewi, tengah berbincang dengan Rachmawati Soekarnoputri, Benny Sumarno, Edi Sukmoro, dan seorang wartawan di Hotel Lestari. 

Di tengah perbincangan, tiba-tiba Ratna Dewi mencium bau khas suaminya yaitu bau Shalimar yang sangat dia kenali. Ia tampak mengendus-enduskan hidungnya mencari asal wewangian tersebut.

"Saya mencium aroma bapak (Soekarno)," kata Ratna Sari Dewi, seperti dikutip dari buku berjudul 'Sisi Lain Istana' karya J Osdar. 

Demikianlah penjelasan mengenai parfum kesayangan Soekarno yang pemakainya dipercaya memiliki daya pikat dan kharisma besar.

Editor : Kartika Indah Kusumawardhani

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network