get app
inews
Aa Read Next : Resmi Dipangkas, Kini Jawa Tengah Menjadi Provinsi di Jawa yang Tidak Memiliki Bandara Internasional

Polda Metro dan Polrestro Depok Kebut Vaksin Booster untuk Syarat Mudik Warga

Minggu, 24 April 2022 | 15:49 WIB
header img
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran dan Kapolres Metro Depok Kombes Imran Edwin Siregar mengunjungi gerai Vaksin Merdeka di Taman Pemuda Pratama, Kelurahan Tanah Baru, Kecamatan Beji, Kota Depok, Minggu siang (24/4/2024). - Foto: Ist.

DEPOK, iNews Depok.id - Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran meninjau pelaksanaan vaksin booster di wilayah Depok, Jawa Barat.  Vaksin dikebut sejak 3 minggu terakhir, sebagai syarat mudik masyarakat agar lebih aman dari penyebaran Covid-19.

Pada kesempatan itu, Kapolda didampingi Kapolrestro Depok Kombes Pol Imran Edwin Siregar meninjau Gerai Vaksin Merdeka, di Taman Pemuda Pratama, Kelurahan Tanah Baru, Kecamatan Beji, Kota Depok, Minggu siang (24/4/2024).

Kapolda Metro Jaya mengatakan saat ini pencapaian vaksinasi booster di wilayah aglomerasi Polda Metro Jaya baru mencapai 30 persen dan DKI Jakarta sudah mencapai 50 persen selama tiga minggu ini.

"Apalagi sekarang pemerintah sudah menyerukan vaksin ketiga atau booster ini adalah syarat wajib bagi perjalanan mudik ke kampung halaman. Jadi Polri yakni jajaran Polda Metro Jaya gencar melakukan vaksinasi," ujar Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran, di Depok, Minggu (24/4/2022) siang.

Sementara itu Kapolres Metro Depok Kombes Imran Edwin Siregar mengatakan pihaknya setiap hari terus melakukan vaksinasi Merdeka Booster di masing-masing Polsek. 

"Kepada masyarakat Kota Depok yang belum di vaksin bisa datang ke polsek terdekat. Untuk titik vaksin kami perbanyak agar tidak terlalu antri, sehingga selama dalam perjalanan mudik badan kita sehat dan keluarga di kampung tetap aman dari penularan Covid-19," tutupnya.

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut