get app
inews
Aa Read Next : Kisruh Wadas, Gus Robin: Mayoritas Pemilik Lahan Setuju Penambangan Batu Andesit

Batu Andesit Jadi Harta Karun, Perkenalkan Nih Sultan Wagimin dari Desa Wadas

Selasa, 15 Februari 2022 | 09:18 WIB
header img
Mbah Wagimin sebentar lagi akan menjadi orang kaya baru dari Desa Wadas Purworejo. Tetangganya kini memanggilnya sebagai Sultan Wagimin (Foto: M Mahfud/iNews)

Pemerintah akan membeli total seluas 150 hektare lahan perbukitan milik warga untuk dijadikan tambang batu andesit.

Pada tanggal 8 Februari 2022 lalu, lahan Wagimin sudah diukur petugas Badan Pertanahan Nasional. 

Tentu saja sebentar lagi Wagimin akan mengantongi uang dalam jumlah besar. Ia akan menjadi orang kaya baru dari Desa Wadas.

Situasi tersebut tentu saja diketahui para tetangga Wagimin. Mereka juga memiliki lahan batu andesit, tetapi tidak seluas milik Wagimin.

Para tetangga yang semula memanggil nama Wagimin dengan sebutan Mbah Min, gini ganti memanggilnya sebagai Sultan Min atau Sultan Wagimin.

BACA JUGA:

100 Persen Nahdliyin, Warga Wadas Harapkan Tokoh NU Damaikan Konflik Antar Warga

Umur Sultan Wagimin lebih dari 60 tahun-an. Di KTP ia tercatat lahir pada 1959. Tetapi Sultan Wagimin mengaku sesungguhnya lahir tahun 1955.

“Sultan Miiiin,” sapa Ibu Dyah, seorang tetangga Wagimin.

Bukan hanya Ibu Dyah. Syawaludin tetangganya juga memanggil dengan sebutan serupa.

Lalu nanti untuk apa uang karungan dari pemerintah, jangan-jangan habis untuk kawin lagi nih Sultan Wagimin? 

“Ya ndak lah Mas. Saya ini orang tani, nanti saya beli tanah lagi di tempat lain. Separonya lagi akan saya bagi ke anak-anak saya,” ujar Sultan Wagimin.

Wah mantap kalau begitu Sultan Wagimin, sukses selalu. Rezeki memang tak kemana. Kalau memang rezeki, di sudut terpencil pun rezeki akan datang sendiri.

Editor : Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut