Lebih lanjut kata Yenny, selama Ramadan, lapangan golf biasanya akan lebih ramai setelah dua pekan bulan suci.
Bagi golfer yang ingin menunggu waktu berbuka puasa atau ngabuburit bisa menikmati sajian takjil sebagai tambahan. Di lounge itu mereka juga menawarkan makanan unik yang jarang ditemui, salah satunya mi dingin.
Menu ini kata Yenny menjadi daya tarik dan bisa menjadi alternatif sajian saat berbuka. Sebab, mi yang biasa disajikan secara hangat bisa dinikmati dingin.
“Mi dingin itu khas dari negara Jepang. Mi dingin itu hanya disajikan di restoran ketika musim panas dan di sini puasa Ramadan ini tiba, sama periodenya dengan musim panas di Indonesia, jadi salah satu makanan uniknya itu mi dingin, dibuat dari somen atau tepung hitam ada juga yang putih sesuai dengan request dan di alas dengan piring yang memang ada es, “jelas Yenny.
Editor : M Mahfud