get app
inews
Aa Text
Read Next : Samsung BESPOKE AI, Inovasi Terbaru untuk Hemat Energi, Waktu, Biaya, dan Berkelanjutan

Perlu Diketahui 10 Makanan Ini Tidak Boleh Disimpan di dalam Kulkas, Bikin Cepat Rusak

Sabtu, 14 Januari 2023 | 16:02 WIB
header img
Perlu Diketahui 10 Makanan Ini Tidak Boleh Disimpan di dalam Kulkas, Bikin Cepat Rusak. Foto: Freepik/bearfotos

DEPOK, iNewsDepok.id - Lemari es atau kulkas memiliki fungsi untuk mengawetkan makanan dan mendinginkan makanan, tetapi ternyata tidak cocok digunakan untuk semua jenis makanan.

Sesuai fungsinya, makanan yang disimpan di dalam kulkas biasanya akan lebih awet, namun tidak demikian halnya dengan 10 makanan ini yang justru cepat rusak bila disimpan di dalam kulkas.

Lantas makanan apa saja yang mudah rusak bila disimpan di dalam kulkas? Berikut 10 makanan yang cepat rusak bila disimpan di dalam kulkas, seperti dilansir dari lama Reader’s Digest, pada Sabtu (14/1/2023):

  1. Tomat

Suhu dingin bisa mengubah jalur kimiawi dari tomat. Akibatnya, bisa memperlambat jalur yang memberikan rasa segar, serta mempercepat jalur lain yang mengarah ke rasa asam.

Tempat terbaik untuk menyimpan tomat yang tepat adalah di atas meja, agar tetap bisa fresh dan lezat ketika diolah.

  1. Mentimun

Mentimun yang biasa dijadikan lalapan atau acar ini ternyata merupakan makanan yang cepat rusak apabila disimpan di dalam kulkas. Bila disimpan di dalam kulkas, membuatnya menjadi berair dan berlubang. Hal tersebut tentunya juga akan membuatnya tak bisa bertahan lama ketika terus disimpan.

  1. Kemangi

Kemangi menjadi salah satu jenis tanaman tropis yang cukup banyak digunakan dalam olahan makanan. Akan tetapi, mereka bisa cepat menghitam apabila disimpan di bawah suhu rendah.

Untuk menyimpan sisa kemangi untuk dipakai akan lebih baik menyimpannya di atas meja yang teduh. Selain itu, bisa juga menggunakan konsep vas bunga yang diisi air dengan merendam batangnya.

Editor : Kartika Indah Kusumawardhani

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut