- Sistem anti-counterfeit.
Counterfeit atau pemalsuan untuk produk-produk kosmetik di Indonesia sangat sering terjadi. Masyarakat dapat jeli untuk melihat keaslian produk.
Budi Sastro, IT PT Nose Herbalindo mengatakan, sistem anti-counterfeit dikembangkan dengan tujuan untuk memastikan produk kosmetik yang beredar di pasaran adalah asli. Sistem ini mampu menunjukkan keunikan antara tiap produk yang diterima customer.
"Customer akan mendapatkan informasi lengkap tentang proses produksi produk yang dipakai, seperti number of batch, sumber bahan-bahan yang digunakan, kegunaannya, hingga tanggal produksi," ujar Budi Sastro, melalui keterangannya belum lama ini.
Budi Sastro mengatakan, PT Nose Herbalindo bekerja sama dengan perusahaan IT dari Hongkong mengembangkan sistem anti-counterfeit untuk produk-produk kosmetik yang diproduksi di Nose Herbalindo.
Selain itu, jelas Budi Sastro, sistem ini dirancang untuk dapat membantu meningkatkan brand communication antara customer dengan brand melalui video produk tersebut. Misalnya, video proses pembuatan atau video yang menjelaskan latar belakang produk.
“Tentu saja, sistem ini juga akan membantu meningkatkan kepuasan dari pengguna produk milik klien melalui penawaran menarik dari masing-masing brand," kata Budi.
- Waspada Produk Murah.
Banyak beredar produk skincare palsu di pasaran. Brand palsu tersebut menawarkan produk-produk skincare untuk mengatasi berbagai masalah pada kulit. Tingginya demand produk tersebut di pasaran membuat para oknum nakal mencoba untuk membuat dan menjual dengan harga yang jauh lebih murah.
Parahnya, penjualan skincare palsu banyak dilakukan melalui e-commerce, sehingga pembeli tidak dapat membandingkan secara langsung kemasan produk yang asli dan palsu.
Banyaknya kosmetik palsu di pasaran menjadi alasan utama Nose Herbalindo mengembangkan sistem anti-counterfeit dalam mencegah pemalsuan produk kosmetik milik klien.
"Konsep yang diusung dalam sistem anti-counterfeit ini sangat menarik. Meskipun produk dari Nose Herbalindo dapat dipastikan semuanya sudah terdaftar dalam BPOM, tapi dengan adanya sistem yang menjamin keaslian produk-produk yang kami produksi tentunya akan sangat membantu klien kami," kata dia.
Apalagi lanjut Budi Sastro, saat ini di Indonesia banyak sekali produk kosmetik ilegal yang beredar di pasaran.
Salah satu klien Nose Herbalindo yang sudah menerapkan sistem ini adalah Satellite of Glow. Satellite of Glow menjadi produk pertama yang mengangkat konsep berbeda dengan produk kosmetik lain.
Konsep zodiak pada produk body care yang dimiliki menjadi fokus utama diterapkannya teknologi anti-couterfeit pada produknya.
Fearli, owner brand Satellite of Glow mengatakan, Satellite of Glow merupakan brand body lotion pertama di Indonesia yang mengusung konsep Zodiak, dan akan mengeluarkan 12 varian.
Masing-masing varian body lotion tersebut dibuat khusus untuk menyesuaikan karakter dari tiap zodiak seperti warna produk yang sesuai dengan birth stones zodiak dan bahan baku yang digunakan berbeda.
"Ditambah lagi parfum yang kami pilih juga menyesuaikan masing-masing elemen zodiak seperti elemen air, udara, api, dan tanah," ujar Fearli.
Artikel ini telah tayang di iNews.id dengan judul “Ketahui Cara Membedakan Kosmetik Asli dan Palsu.”
Editor : Kartika Indah Kusumawardhani