Inilah 7 Amalan Nisfu Syaban, Salah Satu Malam Istimewa dan Mustajab Bagi Umat Islam

Kastolani/Kartika
Inilah 7 amalan Nisfu Syaban. Foto: Freepik/rawpixel

Dari [Ali bin Abu Thalib] ia berkata, “Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda: “Apabila malam nisfu Sya’ban (pertengahan bulan Sya’ban), maka shalatlah di malam harinya dan berpuasalah di siang harinya. Sesungguhnya Allah turun ke langit bumi pada saat itu ketika matahari terbenam, kemudian Dia berfirman: “Adakah orang yang meminta ampun kepada-Ku, maka Aku akan mengampuninya? Adakah orang yang meminta rizki maka Aku akan memberinya rizki? Adakah orang yang mendapat cobaan maka Aku akan menyembuhkannya? Adakah yang begini, dan adakah yang begini…hingga terbit fajar. “

Namun, hadits tersebut bernilai dhaif. Walau begitu, umat Islam tetap boleh mengerjakan amalan puasa Nisfu Syaban dan shalat sunnah mutlak.

Tetapi perlu diingat, tidak boleh mengkhususkan, seperti mewajibkan dirinya untuk ibadah tersebut hanya pada malam nifsu syaban, pada malam lainnya tidak dikerjakan.

Lantas apa saja amalan di malam Nisfu Syaban yang bisa dikerjakan umat Islam? Berikut 7 amalan Nisfu Syaban yang bisa dikerjakan umat Islam, seperti dirangkum pada Selasa (28/2/2023):

7 Amalan Nisfu Syaban

  1. Shalat Sunah Mutlak

Amalan Nisfu Syaban di antaranya melaksanakan shalat sunnah mutlak. Melaksanakan shalat sunnah secara mutlak dijelaskan dalam hadist berikut ini.

Sabda Nabi: “Shalat adalah sebaik-baik syariat, siapa yang ingin memperbanyak maka perbanyaklah, dan siapa yang ingin melakukan sedikit maka lakukanlah” (Al-Hafidz Ibnu Hajar mengatakan bahwa hadis ini dinilai sahih oleh Ibnu Hibban. Fath Al-Bari 2/479).

Editor : Kartika Indah Kusumawardhani

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4 5

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network