get app
inews
Aa Text
Read Next : Festival SenengMinton 2024, Komitmen Aice Lahirkan Juara Bulutangkis Masa Depan

Susul Apriyani/Fadia, Fajri ke Final Indonesia Master 2022 Setelah Kalahkan Ganda China

Sabtu, 11 Juni 2022 | 23:13 WIB
header img
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto saat tampil di Thailand Open 2022. Foto: PBSI

JAKARTA, iNewsDepok.id - Ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto lolos ke final setelah mengalahkan pasangan ganda China He Jiting/Zhou Haodong 21-17 dan 21-17 di babak semifinal Indonesia Master 2022 di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (11/6/2022) malam.

Di final, Fajar/Rian (Fajri) akan berhadapan dengan Liang Weikeng/Wang Chang yang mengalahkan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukomulja dengan straight game 21-17 dan 21-10.

Laga antara Fajri vs He/Zhou sangat mendebarkan, karena selain Fajri merupakan satu-satunya ganda putra Indonesia yang masih tersisa di Indonesia Master 2022 setelah Kevin/Marcus dikalahkan Liang/Wang, juga karena pasangan ganda andalan Indonesia ini memiliki kemampuan yang berimbang dengan He/Zhou.

Bahkan, di awal-awal gim pertama dan kedua, Fajri sempat tertinggal dari He/Zhou, meski sempat mengejar dan mengunggulinya.

Di awal gim pertama, Fajri tertinggal 6-9, tetapi kemudian mampu membalikkan keadaan menjadi 10-9 dan menutup interval gim pertama dengan 11-9.

Setelah interval, Fajri terus leading berkat permainan yangn solid, perrtahanan yang bagus dan penempatan bola-bola yang sulit dijangkau He/Zhou.

Fajri makin tak terkejar setelah berhasil membuat skor menjadi 16-12. Meski He/Zhou berupaya mengejar, namun Fajri terus melaju hingga kedudukan menjadi 20-15.

He/Zhou sempat menambah dua angka, sebelum Fajri akhirnya menutup gim pertama dengan 21-17.

Di gim kedua, Fajri tertinggal 2-4, tetapi dapat menyamakan kedudukan dan sempat berkali-kali mendapat angka yang sama. 

Setelah 4-4, ketatnya permainan membuat angka sama lagi di 5-5, 6-6, 11-11, 15-15 dan 17-17.

Setelah itu, Fajri melesat lagi dengan menambah angka demi angka, menjadi 18-17, 19-17 dan 20-17.

Pengembalian Zhou yang melebar menutup gim kedua dengan skor 21-17.

Selain Fajri, ganda putri andalan Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti juga lolos ke final setelah mengalahkan ganda putri Malaysia Pearly Tan/Thinaah Muralitharan melalui pertarungan rubber game dengan skor 21-23, 21-14 dan 21-14.

Dengan demikian, Indonesia punya harapan untuk meraih dua gelar dari ajang Indonesia Master 2022.

 

Editor : Rohman

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut