DEPOK, iNewsDepok.id - Dinas Ketahanan Pangan, pertanian, dan perikanan Depok mengimbau para penjual hewan kurban agar tidak memasarkan ternak yang sedang sakit. Hal ini dimaksudkan untuk menjaga mutu hewan yang akan disembelih saat Idul Adha.
"Saat pemeriksaan hewan kurban kami menemukan adanya beberapa kelainan pada hewan kurban," kata Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan (PKH) DKP3 Kota Depok Dede Zuraida di Depok, Kamis (13/6/2024).
Temuan tersebut cukup memprihatinkan, meliputi lima ekor sapi yang belum matang, satu sapi kekurangan gizi, satu kambing dengan cacat fisik, dua kambing yang masih muda, dua kambing terkena PMK, dua kambing bermasalah pada mata, dan satu domba menderita ORF.
"Kami langsung ambil tindakan hewan-hewan yang sakit dan diminta untuk diisolasi dari hewan yang sehat," jelasnya.
Sebagai upaya pencegahan, Dede pun mengajak masyarakat untuk lebih cermat saat membeli hewan kurban yang memenuhi kriteria kesehatan dan agama.
Editor : M Mahfud