"Mudah-mudahan sampai mudik selesai saudara dapat kembali ke tempat tujuan dengan aman, tertib dan lancar," imbuhnya.
Sementara itu, Kakorlantas Polri Irjen Pol Aan Suhanan menambahkan, kepolisian dan stakeholder terkait sudah terapkan pola antisipasi kemacetan arus lalu lintas.
Menanggapi arus lalu lintas tersebut, hingga H+3 arus balik belum menerapkan delay system.
Delay system diterapkan jika kendaraan sudah over load.
"Sampai siang ini enggak berlaku (delay system). Kami tetap pantau situasi jalan cukup lancar dari Sumsel, Lampung hingga ke Merak dan Jakarta," kata Aan.
Ia mengimbau, pemudik yang tiba di Pelabuhan Merak dari Bakauheni tetap jaga stamina.
"Jangan euforia turun dari Merak langsung lancar (perjalanan). Tetap kendalikan laju kendaraan agar selamat sampai tujuan, jangan langsung ngebut," tegasnya.
Kunjungan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dan Menteri Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy di Pelabuhan Bakauheni, Minggu (14/4/2024). Foto: iNews Depok/Tama
Editor : M Mahfud