get app
inews
Aa Read Next : Hak Angket, Adian Sebut Kubu Capres 01 dan 03 Kompak Gulirkan

Sandi Bertemu Ganjar di Bogor, Ini yang Akan Dibahas

Sabtu, 22 Juli 2023 | 16:28 WIB
header img
Sandiaga Uno di Depok. Foto: ist

DEPOK,iNewsDepok.id- Ketua Bapilu PPP Sandiaga Uno mengaku akan bertemu Ganjar Pranowo di Bogor. Sandi dan Ganjar akan melakukan kordinasi dengan kiyai, ulama dan santri di Kabupaten Bogor.

“Qadarullah kita dipertemukan lagi, jadi kalau tidak aral melintang setelah ini saya menyambut beliau karena PPP di Kabupaten Bogor melakukan kordinasi dengan para ulama para kiai dan santri untuk menyambut Pak Ganjar di Kabupaten Bogor dan saya ditugaskan untuk menyambut,” kata Sandi di Depok, Sabtu (22/7/2023).

Selain dengan Ganjar, disebut bahwa Bupati Bogor non aktif Ade Yasin juga akan ada dalam pertemuan tersebut. Sandi mengaku tidak membicarakan politik namun lebih pada program kerja nyata.

“Iya lengkap nanti kita fulltime kekuatan untuk memperjuangkan fokus pada bidang ekonomi dan khususnya Kabupaten Bogor sebagai kabupaten terbesar di Jabar. Ini harus kerja keras untuk bisa meyakinkan masyarakat Kabupaten Bogor dan Jabar bahwa kami akan berjuang untuk meningkatkan ekonomi rakyat,” ujarnya.

Yang menjadi pembahasan adalah mengenai program kerja. Mulai dari ekonomi, percepatan lapangan kerja.

“Bahas soal program, kita akan fokus pada gagasan, kita kurangi bicara gimik, kita akan kurangi bicara politik tapi kita fokus bicara program yang akan memberikan solusi pada kebutuhan masyarakat.  Ekonomi, juga kolaborasi, bahwa lapangan kerja bahwa masukan di sini (Depok) sama dengan di tempat lain di Jabar ingin perlu kita dorong dengan pembangunan yang lebih dipecepat,” katanya.

Sandi mengaku menghindari pembicaraan politik dalam pertemuan. Alasannya dia tidak ingin terjadi polarisasi.

“Topiknya juga jangan terlalu banyak ngomongin politik supaya kita tidak terlalu terpolarisasi,” tutupnya.

Editor : Rinna Ratna Purnama

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut