get app
inews
Aa Text
Read Next : Atasi Macet di Depok, Supian Suri Janjikan Perubahan Signifikan di 4 Jalan Ini

Tahun Ini Pemerintah Naikkan Anggaran Pembangunan Infrastruktur, Prospek Industri Semen Positif

Jum'at, 09 Juni 2023 | 00:06 WIB
header img
Ki-ka: Rully Arya Wisnubroto (Senior Economist Mirae Asset), Emma Almira Fauni (Research Analyst Mirae Asset), dan Michael Sidabutar (Deputy Head of Content Marketing Mirae Asset). Foto: Novi

Michael Sidabutar, Deputy Head of Content Marketing Mirae Asset, mengatakan di tengah kebijakan normalisasi ARB tersebut, Mirae Asset kembali menggelar kompetisi trading online saham terbesar yaitu HOTS Championship Season 11 (HCS 11), dengan total hadiahnya yang mencapai Rp 2 miliar.

Melalui HCS 11, dia berharap gejolak pasar yang terjadi dapat ditopang oleh peningkatan transaksi nasabah.

“Gejolak tersebut terutama bertepatan dengan momentum awal Juni ini di mana batas ARB mulai diubah normal kembali dari sebelumnya yang masih pada relaksasi, atau ‘mode pandemi’. Semoga transaksi investor dan trader di pasar saham dapat naik baik dari sisi nilai, frekuensi, dan volume,” kata Michael.

Hadiah yang ditawarkan itu termasuk 1 unit mobil Hyundai Stargazer untuk kategori Transaction Value Classement All Stocks.

HCS 11 juga mendapat dukungan PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) untuk kategori “BMRI Challenge” di mana peserta yang memiliki Rekening Dana Nasabah (RDN) Bank Mandiri dapat berkompetisi saham BMRI.

Michael mengatakan beberapa bentuk inovasi yang dikembangkan Mirae Asset untuk HCS 11 adalah tersedianya “Classement Kompas 100” yang berfokus pada transaksi saham-saham likuid dan unggulan di dalam daftar indeks Kompas-100.

Dengan demikian, nasabah memiliki kesempatan untuk menang kompetisi HOTS championship dan juga berinvestasi jangka panjang.

Saat ini, pendaftaran sudah dibuka hingga berakhirnya kompetisi pada 14 Juli 2023.

Nasabah dan calon nasabah dapat mendaftarkan diri melalui website hcs.miraeasset.co.id, aplikasi mobile Neo HOTS, dan aplikasi desktop HOTS.

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut