JAKARTA, iNewsDepokl.co.id - Negara Jiran Malaysia sedang dilanda krisis air bersih dikarenakan curah hujan yang menurun dan bendungan yang mulai mengering.
Hal ini meenyebabkan masyarakat Malaysia menjadi panic buying atau berebut membeli air mineral kemasan di pusat-pusat perbelanjaan.
Berkurangnya pasokan air bersih di Malaysia bahkan membuat beberapa penjual makanan memutuskan untuk menutup dagangannya lantaran tidak dapat menyiapkan bahan makanan tanpa air bersih.
Pemerintah Malaysia pun sempat mengimbau masyarakat untuk tak panik dan berlebihan dalam membeli stok air.
Mengutip dari The Star, ancaman kekeringan Sungai Muda terjadi dikarenakan pembukaan gerbang bendungan selama akhir pekan. Mengakibatkan air sungai dalam jumlah besar mengalir ke laut secara tidak terkendali sehingga Sungai Muda hampir mengering.
Editor : M Mahfud