get app
inews
Aa Read Next : Resmi Dipangkas, Kini Jawa Tengah Menjadi Provinsi di Jawa yang Tidak Memiliki Bandara Internasional

Tinju Dunia: Teror Mental ala Devin Haney, Dorong Lomachenko hingga Terpental di Sesi Face Off

Sabtu, 20 Mei 2023 | 14:11 WIB
header img
Petinju Devin Haney mendorong Vasiliy Lomachenko hingga terpental dalam Face Off hari ini sebelum duel besok di kelas Ringan, Minggu (21/5/2023). Foto: Mike Williams/Top Rank

DEPOK, iNewsDepok.idFace off laga tinju dunia antara Devin Haney lawan Vasiliy Lomachenko berakhir panas. Devin Haney meneror mental Lomachenko dengan mendorong keras hingga terpental.

Duel Devin Haney versus Vasiliy akan berlangsung besok, hari Minggu, 21  Mei 2023 mulai pukul 09.00 WIB. Venue duel di MGM Grand Arena, Paradise, Nevada Amerika Serikat.

Dalam duel ini, Haney mempertahankan statusnya sebagai raja tinju kelas Ringan yang memegang semua sabuk (WBA, WBC, IBF, WBO dan The Ring).

Devin Haney, petinju asal Amerika Serikat berusia 24 tahun mengantongi rekor 29 kali duel tanpa terkalahkan. Sedangkan Vasiliy Lomachenko rekor duel 17 kali dengan 2 kali kalah.

Hari ini, Sabtu (20/05/2023) berlangsung face off antar 2 petarung yang merupakan ritual dunia tinju.

Devin Haney mengulang kebiasaannya, ia meneror lawannya. Dalam duel sebelumnya, Devin Haney juga melakukannya saat pertarungan jilid 2 dengan George Kambosos Jr.

Kali ini, saat bertatapan tajam, Devin Haney maju dan membisikkan kata-kata.

Tak berhenti sampai di situ, Devin Haney dengan kedua tangannya mendorong bahu Lomachenko. Petinju Ukraina itu terpental.

Tak hanya Haney, anggota timnya juga memanaskan situasi dengan melontarkan kata-kata untuk meneror mental Vasilily Lomachenko.

Usai melancarkan teror, Devin Haney langsung pergi.  Sementara Vasiliy Lomachenko ditenangkan anggota timnya. Beberapa kru tim Lomachenko mengarahkan jempol ke bawah.

Sebelum face off, Devin Haney juga berusaha merusak konsentrasi Lomachenko dengan menyebut lawannya sebagai petinju kotor. Lomachenko tak terima tuduhan tersebut.

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut