get app
inews
Aa Read Next : Teguh Onoh Caleg Perindo Dapil BCL Usung Perubahan untuk Pacu Kemajuan Kota Depok

Patut Ditiru! Aksi Bocil Hentikan KRL Karena Pohon Tumbang di Lintas Sudimara

Selasa, 28 Februari 2023 | 23:16 WIB
header img
Sekumpulan bocah kecil, menghentikan laju KRL Lintas Tanah Abang - Rangkasbitung karena terhalang pohon yang melintang. Foto: Twitter/nanafd_

TANGSEL, iNewsDepok.id - Aksi para bocah kecil (bocil) hentikan kereta rel listrik (KRL), di petak jalur Kebayoran Lama - Sudimara menuai pujian. Beberapa bocah tersebut, menghentikan KRL lantaran ada pohon yang melintang di lintasan rel kereta.

Aksi mereka viral setelah diunggah di akun Instagram @jalur5 pada Selasa (28/2/2023).

Dalam unggahannya yang dikutip dari akun Twitter milik @nanafd_, terlihat sejumlah anak berdiri di lintasan kereta api dengan memberikan rambu atau semboyan tiga, dengan memberikan isyarat bendera merah kepada masinis yang melintas.

Semboyan 3 perkeretaapian adalah semboyan tetap/sementara yang dipasang atau diperlihatkan pada jarak minimum 500 meter dari bagian jalan yang ditandakan dengan; satu buah bendera merah, lampu sinyal berwarna merah, papan dengan rambu bundar berwarna merah, petugas yang mengangkat kedua tangan di atas kepala, atau petugas yang mengayun-ayunkan lampu penanda yang berwarna merah.

Semboyan 3 mengisyaratkan bahwa jalur kereta api yang akan dilewati berstatus tidak aman, kereta api yang akan melewatinya diharuskan untuk berhenti.

Editor : Mahfud

Follow Berita iNews Depok di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut