get app
inews
Aa Read Next : Ramai Isu Kewarganegaraan Ganda, Kemenkumham Kaji Skema OCI di India

Shah Rukh Khan Ulang Tahun ke-57, Ribuan Fans Datang ke Kediamannya

Sabtu, 05 November 2022 | 13:59 WIB
header img
Shah Rukh Khan berfoto dengan ribuan fans yang datang ke rumahnya saat ulang tahun ke-57. Foto : Instagram Shah Rukh Khan.

JAKARTA, iNewsDepok.id – Aktor senior Bollywood Shah Rukh Khan berulang tahun ke-57, pada Rabu (2/11/2022). Di hari ulang tahunnya itu, Shah Rukh Khan mendapat kado special dari para penggemarnya.

Shah Rukh Khan mendapat hadiah ucapan ulang tahun dari ribuan fans yang datang ke kediamannya. Moment tersebut diabadikan Shah Rukh Khan dengan berselfie dari lantai atas kediamannya dengan latar belakang ribuan fansnya.

Sebelumnya Shah Rukh Khan yang tampil santai dengan mengenakan kaos putih dan berkaca mata hitam, sempat menyapa dan melambaikan tangan berulang kali ke ribuan fansnya tersebut.

Moment itupun dibagikan Shah Rukh Khan lewat unggahan foto Instagram pribadinya pada Kamis (3/11/2022).

“Sungguh menyenangkan bisa hidup di depan lautan. Lautan penuh cinta yang hadir di hari ulang tahunku. Terima kasih telah membuatku merasa begitu istimewa dan bahagia,” tulis Shah Rukh Khan.

Tak hanya itu, Shah Rukh Khan juga mengunggah video saat dirinya menyapa ribuan penggemarnya.

Dalam video tersebut tampak Shah Rukh Khan keluar dari kediamannya kemudian naik ke sebuah balkon dimana penggemarnya bisa melihat dengan jelas sosok Shah Rukh Khan.

Dari balkon itu Shah Rukh Khan menyapa dan melambaikan tangan ke ribuan penggemarnya. Dirinya juga berselfie dengan latar belakang ribuan penggemarnya.

“Aku melihat lautan cinta. Terima kasih sudah hadir dan membuat hari ini begitu istimewa. Hanya rasa syukur dan cinta untuk kalian semua,” tulis Shah Rukh Khan di unggahan video Instagramnya.

Kebiasaan Shah Rukh Khan menyapa penggemar dari kediamannya di Mumbai India yang dikenal dengan sebutan Mannat, sudah menjadi tradisi di setiap ulang tahunnya.

Kediaman Shah Rukh Khan di Mumbai menjadi bangunan penting di India. Sebelum pandemi, lokasi ini selalu ramai pengunjung.

Penggemar dari berbagai wilayah India yang datang ke Mumbai selalu ke Mannat hanya untuk sekadar berfoto di depan gerbang dan papan namanya buat kenang-kenangan.

Jika beruntung pada hari-hari istimewa biasanya Shah Rukh Khan akan keluar dan menyapa penggemar, seperti pada hari ulang tahunnya.

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut