get app
inews
Aa Text
Read Next : Gandeng Kemenparekraf RI dan SEMASA, Citra Majukan UMKM Perempuan Melalui “Piala Citrapreneur”

Menparekraf Sandi Buka Peluang Usaha dan Lapangan Kerja Melalui Pariwisata Berkualitas di Bengkulu

Kamis, 04 Agustus 2022 | 16:17 WIB
header img
Kehadiran Menparekraf Sandiaga mendapat sambutan meriah dan hangat. (Foto: Istimewa)

Keistimewaan air terjun Tri Sakti adalah airnya yang dingin. Sedangkan air terjun Puspa Dewi bersuhu panas. Kedua aliran air ini akan bertemu dan menyatu di satu titik.

“Fenomena air terjun ini merupakan satu-satunya di Indonesia, berpasangan dengan penampilan gagah dari Air Terjun Tri Sakti dan representasi keanggunan dari Air Terjun Puspa Dewi, membuat kedua air terjun ini diibaratkan laki-laki dan perempuan yang saling melengkapi,” beber Hendri.

Mas Menteri mengapresiasi capaian Desa Wisata Belitar Seberang secara khusus dan Bengkulu secara umum. “Di Bengkulu ada 58 desa wisata, kita harus tingkatkan lagi. Rejang Lebong ini adalah sembilan desa wisata. Saya ucapkan kepada Pak Hendri. Kita harus bangkitkan peluang usaha di sini, lapangan kerja seluas-luasnya,” kata Sandi dalam sambutannya disusul riuh tepuk tangan hadirin. 

Anggota DPR RI Komisi X, Dewi Coryati mengatakan, kehadiran Mas Menteri ke Rejang Lebong sebagai bukti nyata komitmen pemerintah untuk meningkatkan pariwisata ekonomi kreatif di Bengkulu. “Ini membuktikan bahwa Kemenparekraf mendukung penuh pariwisata di Bengkulu khususnya di Rejang Lebong. Khususnya di daerah Belitar Seberang,” ujar Dewi.   

Dalam kesempatan tersebut, Mas Menteri juga membuka sayembara penamaan dua air terjun yang bersatu, yaitu Tri Sakti dan Puspa Dewi. “Jadi, kita akan buka sayembara sampai akhir Oktober. Dimana akan kita finalkan dan diumumkan saat puncak ADWI di Gedung Sapta Pesona (Kemenparekraf),” terang Sandi.

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut