JAKARTA, iNews Depok.id – Banjir akibat hujan lebat mengancam Jawa Barat dan Jakarta hingga 19 Januari 2026. Angin kencang dan petir juga perlu diwaspadai.
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengingatkan perlunya kewaspadaan terkait cuaca ekstrim yang masih terus bergulir.
BMKG menyebut hujan dengan intensitas lebat disertai petir dan angin kencang akan terjadi di sejumlah wilayah di Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, Jawa Timur, NTB, NTT, dan Papua Pegunungan.
Sedangkan angin kencang akan terjadi di Banten, DK Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, D.I Yogyakarta, Bali, NTB, NTT, Sulawesi Selatan, Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah, Gorontalo, Sulawesi Barat, Maluku Utara, Maluku, Papua Barat Daya, Papua Barat, Papua Tengah, Papua, dan Papua Selatan.
Dalam keterangan seperti dikutip iNews Depok (15/1/2026), cuaca ekstrim disebabkan penguatan Monsoon Asia yang disertai dengan peningkatan kecepatan angin di wilayah Laut Cina Selatan. Angin kemudian bergerak ke Selat Karimata hingga mencapai Pulau Jawa.
Aliran angin akan menguat sepanjang Pulau Jawa, Bali, hingga NTB, yang berperan penting dalam memicu pertumbuhan awan hujan intensif.
Rendahnya tekanan udara di wilayah timur Australia membuat angin bergerak ke timur. Akibatnya wilayah selatan Indonesia seperti Jawa, Bali dan Nusa Tenggara dilanda hujan.
Celakanya suhu muka laut yang hangat membuat penguapan meningkat sehingga hujan lebat terjadi.
Editor : M Mahfud
Artikel Terkait
