Selain usaha transportasi, sebagai layaknya manusia dewasa dalam hal mencari nafkah, pria jebolan SMAN 1 Bekasi ini juga diamanahi sebagai seorang pengusaha di bidang properti di kawasan Jabodetabek. Dengan aktifitas kedua bidang usahanya tersebut, ia bergaul menjalani kehidupan dan sangat paham dengan masyarakat khususnya di Kota Bekasi dan Depok.
Pencapaiannya saat ini tak lantas menjauhkan Surya dalam pergaulan di masyarakat. Dalam perjalanan hidupnya ia pernah mengalami kesulitan yang hampir mengandaskan pendidikannya saat menjadi mahasiswa UI. Dengan kesabaran dan keuletannya akhirnya ia berhasil menyandang gelar sarjana dengan biaya dari hasil menjadi penjaga perpustakaan dan mahasiswa pengawas ujian.
Dengan pengalaman hidupnya tersebut, Surya ingin sekali mewujudkan keinginannya meringankan beban rakyat. Dan perjalanannya menjadi seorang legeslatif ini akan menjadi ladang pengabdiannya sebagai warga negara.
“Di dunia politik saya tidak melihat ladang pengapdian itu suatu hal yang bersih atau kotor, karena semuanya akan tergantung dari pribadi dan niat kita. Apapun yang kita jalani kalua dilakukan dengan salah ya hasilnya akan salah. Tetapi sebaliknya kalau dijalankan dengan baik akan baik juga hasilnya bagi masyarakat,” harap Surya bisa berjuang bersama masyarakat untuk meringankan beban hidup.
Editor : M Mahfud
Artikel Terkait