Dukung Wirausaha Pertanian, Kementan Jalin Kerja Sama Dengan Universitas Muhammadiyah Jakarta

Tama
Kementerian Pertanian jalin kerja sama dengan Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ). Foto: Ist

Pada hari ini, BPPSDMP mengadakan diskusi terkait tindak lanjut dari Memorandum of Understanding (MoU) dengan Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ).

Kepala Pusat Pendidikan Pertanian, Idha Widi Arsanti, mengatakan bahwa penting dilakukan diskusi tindak lanjut dari MoU yang telah dilakukan untuk dapat menggali potensi dan peluang kegiatan yang dapat dilakukan bersama-sama. 

“Lingkungan menjadi sangat penting untuk menjaga semangat, kreativitas dan inovasi petani milenial dapat berkembang”, kata Santi.

"Melalui kerja sama ini, nantinya akan dilakukan sinkronisasi antara program yang berada dibawah BPPSDMP antara lain program YESS, READSI, dan SIMURP dengan program Kuliah Kerja Nyata dari Universitas Muhammadiyah Jakarta yang rencananya akan dilakukan pada tanggal 1 Agustus hingga 31 Agustus 2023," imbuh Santi.

Diharapkan, melalui kerja sama ini dapat menjadi sarana untuk menyinergikan program dan kegiatan dalam peningkatan kompetensi dan produktivitas sumber daya manusia bidang pertanian dan dapat meningkatkan kemandirian dan daya saing bangsa melalui pendidikan vokasi yang berwawasan industri dan teknologi bidang pertanian.

Editor : M Mahfud

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network