Apel Lori yang rasanya lebih manis dan memiliki serat yang tinggi, sangat cocok sebagai sajian buka puasa yang menyehatkan di momen Ramadan maupun perayaan Idul Fitri tahun ini.
Agus Setiawan Ang selaku Direktur PT Indofresh mengatakan, "Kami sangat antusias dan bangga dapat memperkenalkan Apel Lori yang memiliki cita rasa yang manis, garing, dan wangi, segar juga sehat serta memiliki banyak kandungan yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Apel Lori menambah jenis Apel Fuji Wang Shan yang sudah ada di pasaran. Kami ingin mengajak masyarakat di Indonesia untuk mencoba sesuatu yang baru dengan cita rasa yang lebih baik dari Apel Fuji lainnya."
Diungkapkan Agus Setiawan Ang, dari pertama tanam sampai petik, mereka sangat menjaga dengan benar buah Apel Lori.
"Seperti diberi nutrisi ekstra, disinari matahari dan di pohon lebih lama, sehingga buah lebih bernutrisi, lebih mature, dan buah lebih manis karena kadar gula meningkat sementara tingkat keasaman turun. Kami lakukan percobaan selama bertahun-tahun dan puji Tuhan akhirnya kami pun mendapatkan formula yang pas, dan lahirlah Apel Lori dengan kualitas lebih baik, kandungan nutrisi lebih bagus, lebih manis, garing, dan wangi," beber Agus Setiawan Ang.
Apel Lori atau apel tanning adalah kata lain untuk apel yang matang di pohon yang menghasilkan rasa lebih manis, lebih garing, lebih wangi, dan lebih bergizi daripada apel pada umumnya.
Bentuk fisik buah Apel Lori memang tidak semenarik buah apel pada umumnya. Hal tersebut dikarenakan saat Apel Lori matang, kulit buah Apel Lori lebih menjadi lebih gelap atau tanned, akan tetapi nutrisi yang terkandung, lebih baik dari buah apel lainnya.
Apel Lori merupakan apel berukuran besar dengan rasa manis menyerupai madu. Apel ini memiliki tekstur yang keras, segar, dan berair, dengan serat buah yang sangat padat.
Dengan tekstur dan kandungan yang dimilikinya, Apel Lori bermanfaat untuk kesehatan jika dikonsumsi secara rutin setiap harinya.
Apel Lori memiliki banyak manfaat mulai dari membantu proses pencernaan, memberi tenaga, membuat kulit bersinar, menurunkan kolesterol, untuk kesehatan tulang dan gigi, mencegah asma, dan lain-lain.
Kulit apel pun mengandung fenol, yakni salah satu jenis antioksidan khusus. Sehingga Apel Lori cocok untuk dikomsumsi semua kalangan.
"Saat ini masyarakat sudah lebih paham nutrisi dan ingin dapat kualitas terbaik. Sehingga apa pun yang kita pasarkan, kualitasnya harus oke. Produk harus bagus, apalagi makanan, itu juga harus enak. Ini yang membuat Ranch Market kita memiliki banyak customer loyal. Kita luncurkan Apel Lori di Jakarta terlebih dahulu. Setelah Lebaran, Bodetabek, Surabaya, Semarang, dan Bali. Harapannya, kami bisa memberikan sesuatu yang baru untuk konsumen dan berkualitas," tutup Agus Setiawan Ang seraya membocorkan bahwa dalam tahun ini bakal ada tiga produk baru lagi yang akan diluncurkan yaitu buah pear, kiwi, dan apel jenis berbeda. Seperti apa? Ditunggu, ya!
Editor : M Mahfud
Artikel Terkait