Sandiaga Uno Menyebut Sumatera Barat Merupakan Daerah yang 'Beautiful'

Tanaka GomGom Sitinjak
Sandiaga Uno Menyebut Sumatera Barat Merupakan Daerah yang "Beautiful". Foto: Istimewa

Sementara itu, di saat yang sama, Wakil Gubernur Sumbar, Audy Joinaldy mengungkapkan jika Visit Beautiful West Sumatera 2023 merupakan sebuah program yang memang ditujukan langsung untuk mengembalikan jumlah kunjungan wisatawan ke Provinsi itu.

Audy menjelaskan jika sebelum pandemi Covid-19, jumlah wisatawan yang datang ke Sumbar bisa mencapai 8,2 juta orang. Namun, berkurang setengahnya saat pandemi melanda.

"Target kita tidak muluk-muluk. Untuk langkah awal bagaimana angka 8,2 juta itu bisa kembali pada 2023," katanya.

Untuk mencapai target itu, Pemprov Sumbar yang bekerjasama dengan Kabupaten/Kota sudah siap meluncurkan 77 acara untuk bisa menarik kembali wisatawan ke daerah itu.

"Kita berharap semua upaya ini bisa mendorong agar target 8,2 juta wisatawan itu bisa tercapai," katanya.

Editor : M Mahfud

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network