Taliban Afghanistan Bebaskan 2 Warga Amerika

Tanaka GomGom Sitinjak
2 Warga Amerika Serikat yang ditahan Taliban di Afghanistan dibebaskan. Foto: Reuters

WASHINGTON, iNewsDepok.id - Dua orang warga Amerika Serikat yang ditahan di Afganistan oleh Taliban dibebaskan. Mereka dibebaskan tidak sebagai pertukaran tahanan.

"Tidak ada uang yang berpindah tangan. Bukan pertukaran tahanan," katan Juru Bicara Departemen Luar Negeri AS Ned Price, Selasa (20/12/2022)

Ned Price menyebut bahwa pembebasan tahanan ini merupakan sebuah isyarat niat baik dari Taliban.

"Kami memahami ini, atau setidaknya Taliban mencirikan ini kepada kami, sebagai isyarat niat baik," kata Price.

Price menolak untuk memberikan identitas tentang siapa, korban warga AS yang ditahan tersebut. Namun dia berkata, pihaknya akan memberikan semua bantuan yang sesuai kepada dua warga AS ini dan mereka akan dikembalikan kepada keluarga mereka.

Meskipun Price mengindikasikan bahwa masih ada Warga AS yang ditahan oleh Taliban, namun dirinya berkata tidak dalam kondisi yang ingin menjelaskan hal tersebut dengan spesifik.

"Tetapi saya tidak dalam posisi untuk menjelaskan secara spesifik," katanya.

Editor : M Mahfud

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network