get app
inews
Aa Text
Read Next : Asyik! Stasiun Pondok Rajeg Depok Hari Ini Mulai Beroprasi Kembali

Asyik! Operasional KRL Commuter Line Ditambah Sampai Pukul 24.00WIB

Selasa, 05 April 2022 | 09:30 WIB
header img
Akibat lonjakan penumpang, operasional KAI Commuter Line ditambah 2 jam hingga pukul 24.00 WIB (Foto: Ist)

DEPOK, iNewsDepok.id – Mulai 4 April 2022 jam operasional KRL Commuter Line di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi (Jabodetabek) akan beroperasi mulai pukul 04.00 - 24.00WIB. Sebelumnya KRL Jabodetabek beroperasi mulai pukul 04.00 - 22.00WIB.

Hal ini dijelaskan oleh Vice President Corporate Secretary KAI Commuter Anne Purba yang mengatakan penyesuaian operasional kereta dilakukan dikarenakan selama dua pekan terjadi lonjakan penumpang.

Meski ada penyesuaian jam operasional, Anne mengatakan kapasitas KRL untuk saat ini masih dibatasi 60 persen guna pencegahan penularan virus korona.

Anne menjelaskan, perubahan jam operasional yang dilakukan KAI Commuter di antaranya penambahan perjalanan kereta. Yang semula 1.005-1.007 perjalanan menjadi 1.053 perjalanan per hari. Selain itu, penyesuaian juga dilakukan pada waktu perjalanan.

"Yang semula mulai dari pukul 04.00WIB sampai pukul 22.00WIB di malam hari dengan total perjalanan 1.005 sampai 1.007 perjalanan. Mulai hari ini kami memberlakukan jam operasional KRL mulai dari pukul 04.00WIB pagi sampai pukul 24.00WIB pada malam hari dengan total 1.053 perjalanan," kata Anne dalam keterangannya, Senin (4/4/2022).

Anne menjelaskan, dalam dua minggu terakhir, pengguna KRL tercatat sudah di angka 500 ribu. Bahkan minggu lalu KRL sudah melayani lebih dari 600 ribu penumpang per hari.

Sedangkan pada Sabtu - Minggu yang biasanya melayani penumpang kurang dari 200 sampai 350 ribu, saat ini sudah lebih dari 500 ribu.

Selama Bulan Ramadhan para penumpang KRL diizinkan berbuka puasa di dalam kereta selama perjalanan. Nantinya, petugas di dalam KRL akan menginformasikan waktu berbuka puasa.

"KAI Commuter juga memperbolehkan para pengguna untuk membatalkan puasanya hingga satu jam setelah waktu berbuka puasa saat berada di dalam perjalanan KRL," kata Anne.

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut