get app
inews
Aa Text
Read Next : Duel Sengit Belanda dan Prancis Berakhir Imbang di Euro 2024

Perang Rusia-Ukraina, Petenis Dayana Yastremska Melarikan Diri ke Prancis

Minggu, 27 Februari 2022 | 08:16 WIB
header img
Dayana Yastremska. Foto: Sindonews


Penyebab Perang 

Dulu Ukraina "rapat" dengan Rusia, tetapi pemimpin Ukraina yang sekarang lebih dekat ke Barat dan ingin menjadi bagian dari NATO. Padahal, ketika Perang Dingin terjadi sebelum tahun 1990, orang-orang Ukraina dan Rusia bersatu dalam sebuah negara federasi bernama Uni Soviet, negara komunis yang kuat di zaman itu.

Uni Soviet setelah Jerman kalah dan PD II selesai, memiliki pengaruh di belahan timur Eropa. Tak heran jika negara-negara di benua Eropa bagian timur juga menjadi negara-negara komunis.

Pada 1991, Uni Soviet dan Pakta Warsawa bubar. Di tahun yang sama, Ukraina memberikan suara untuk memerdekakan diri dari Uni Soviet dalam sebuah referendum. Keputusan itu disetujui presiden Rusia kala itu, Boris Yeltsin, dan selanjutnya Rusia, Ukraina dan Belarusia membentuk Commonwealth of Independent States (CIS).

Namun, kemudian perpecahan terjadi karena Ukraina menganggap bahwa CIS adalah upaya Rusia untuk mengendalikan negara-negara di bawah Kekaisaran Rusia dan Uni Soviet.

Pada Mei 1997, Rusia dan Ukraina menandatangani perjanjian persahabatan dalam upaya untuk menyelesaikan ketidaksepakatan. Dalam perjanjian itu, Rusia diizinkan untuk mempertahankan kepemilikan mayoritas kapal di armada Laut Hitam yang berbasis di Krimea Ukraina, tetapi Rusia harus membayar biaya sewa kepada Ukraina karena menggunakan Pelabuhan Sevastopol.

Hubungan Rusia dan Ukraina memanas lagi sejak 2014. Kala itu muncul revolusi menentang supremasi Rusia. Massa antipemerintah berhasil melengserkan mantan presiden Ukraina yang pro-Rusia, Viktor Yanukovych. Kerusuhan bahkan sempat terjadi sebelum berdamai di 2015 dengan kesepakatan Minsk.

Revolusi juga membuka keinginan Ukraina bergabung dengan Uni Eropa (UE) dan NATO. Ini, mengutip Al-Jazeera, membuat Putin marah karena prospek berdirinya pangkalan NATO di sebelah perbatasannya. Apalagi karena pada saat yang bersamaan semakin eratnya hubungan sejumlah negara Eropa Timur, seperti Polandia dan Balkan, dengan NATO.

Saat Yanukovych jatuh, Rusia menggunakan kekosongan kekuasaan untuk mencaplok Krimea di 2014. Rusia juga mendukung separatis di Ukraina timur, yakni Donetsk dan Luhansk, untuk menentang pemerintah Ukraina.

Editor : Rohman

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut