get app
inews
Aa Text
Read Next : Kolaborasi Produsen Kertas Indonesia dan Masyarakat Sekitar dalam Merawat Lingkungan Sosial

Temukan Ide-ide Brilian, Indofood Kembali Gelontorkan Dana Riset untuk Mahasiswa S1, Apa Syaratnya?

Rabu, 28 Juni 2023 | 09:56 WIB
header img
Hingga saat ini Program IRN telah mendanai lebih dari 1.000 proposal penelitian. Foto: Tangkapan Layar/Novi

Cara Mengikuti Program IRN

Mahasiswa bisa mengirimkan proposal penelitiannya ke program IRN mulai 27 Juni hingga 30 Juli 2023 melalui email [email protected].

Dana riset dari program IRN diperuntukkan bagi mahasiswa yang akan melakukan tugas akhirnya dan berasal dari berbagai jurusan.

Syarat lainnya adalah jangka waktu penelitian paling lama 1 (satu) tahun, menyertakan riwayat hidup lengkap mahasiswa dan dosen pembimbing serta penelitian dilakukan di Indonesia. Syarat dan kententuan administrasi juga bisa dilihat di website IRN. 

Objek penelitiannya adalah sumberdaya pangan darat seperti jagung, gandum, pisang, kelapa, kedelai, sagu, rempah-rempah, daging, susu, aneka umbi, dan komoditas pangan lokal lain sesuai budaya dan kearifan lokal.

Selain itu, sumberdaya pangan laut juga termasuk objek penelitian diantaranya ikan, rumput laut, dan lain sebagainya.

Cakupan bidang penelitian meliputi bidang Teknologi Pangan, bidang Gizi Masyarakat, bidang Budidaya Pertanian, bidang Peternakan, bidang Perikanan dan Sumberdaya Kelautan, bidang Sosial, Budaya, Ekonomi dan Pemasaran, serta bidang Teknologi (teknologi produksi, pengolahan, pengemasan, teknologi permesinan, termasuk teknologi informasi dan teknologi pemasaran).

Proses berikutnya adalah seleksi administratif dan seleksi substansi yang dilakukan secara daring.

Pengumuman penerima dana IRN akan dilakukan pada September 2023.

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut