get app
inews
Aa Text
Read Next : Tank Abdul Wahid Ledakkan Frank Martin di Ronde 8

Pecah Perkelahaian Liar, Tinju Eksebisi Floyd Mayweather Jr vs John Gotti III

Senin, 12 Juni 2023 | 15:15 WIB
header img
Floyd Mayweahter vs John Gotti III dalam duel tinju eksebisi di Florida, hari ini, Senin (12/6/2023) WIB. Duel tinju eksebisi berakhir ricuh dan terjadi perkelahaian liar. Foto: Tangkapan Layar

FLORIDA, iNewsDepok.id – Berakhir rusuh dan terjadi perkelahaian liar dalam tinju eksebisi Floyd Mayweather Jr dan John Gotti III.

Perkelahaian liar terjadi usai wasit Kenny Bayless menghentikan pertarungan dan mendiskualifikasi John Gotti.

Gotti tak terima dan mengejar Floyd Mayweather Jr. Dua kubu ikut terjun ke dalam ring dan terjadi tawuran.

Jalannya Tinju Eksebisi Floyd Maywather Jr vs John Gotti III

Duel eksebisi Floyd Mayweather Jr vs John Gotti III berlangsung di FLA Line Arena Sunrise, Florida, Amerika Serikat, Senin (12/6/2023) Waktu Indonesia Barat (WIB).

Meskipun partai eksebisi, duel layaknya partai tinju sungguhan. Penonton berbondong-bondong melihat aksi Floyd Mayweather Jr, petinju tak terkalahkan di ring professional.

Floyd Mayweather Jr (FMJ) kini berusia 46 tahun. Rekor ring profesionalnya adalah 50-0 (27 melalui kemenangan KO).

Untuk tinju eksebisi, rekor FMJ adalah 7-0.

Sementara lawannya John Gotti (umur 30 tahun), rekor ring profesional 2-0. Dia juga memiliki rekor MMA profesional 5-1 (1 kalah).

Dalam duel FMJ mengenakan celana putih strip biru, merah dan kuning. Sementara Gotti dengan celana putih strip hitam.

Ronde 1

Begitu bell ronde 1 berlangsung, FMJ langsung menghujani Gotti dengan jab dan hook ke arah kepala dan tubuh. Gotti yang kalah skill memilih bertahan dengan double cover.

Mayweather yang sudah berusia 46 tahun masih tampak sangat tajam dengan pukulan keras panjang khasnya.

John Gotti tersudut dan bersandar di tali ring.

Mayweather semakin bersemangat saat penonton justru mengelu-elukan nama Gotti. Mayweather terus menghujani Gotti seakan mengejek penonton.

Gotti hanya sesekali melempar jab untuk meredam FMJ. Dengan mudahnya FMJ menghindari pukulan Gotti.

Ronde 2:

John Gotti tampil menyerang. Beberapa pukulannya meluncur, tetapi dengan mudah diantisipasi FMJ.

Gotti yang kalah skill kemudian memegangi FMJ, terjadi clinch. Untuk melepaskan diri dari Clinch, FMJ menggedor rusuk kiri lawannya dengan hook kanan pendek. Selanjutnya disusul dengan hook kiri ke arah tulang pipi Gotti.

Clinch terlepas. FMJ melanjutkannya dengan memukuli Gotti hingga tersudut ke tali ring.

Ronde 3:

Memasuki ronde 3, FMJ yang unggul segala-galanya, tertawa-tawa ke arah penonton. 

FMJ memilih bermain rapat. Banyak pukulan FMJ mendarat mulus ke arah tubuh lawannya. Gotti menjadi bulan-bulanan FMJ.

Wasit Kenny Bayless terpaksa harus bekerja keras karena Gotti meredam FMJ dengan terus merangkul.

Ronde 4

Mayweather memanas. Ia memilih menyudutkan John Gotti ke tali ring dan memukuli dengan hook kanan kiri. 
John Gotti bertahan dan balik menyerang. FMJ mundur.

FMJ mengejek lawannya dengan kata-kata yang meluncur dari mulutnya. FMJ juga tertawa-tawa sambil meluncurkan hook yang mengguncang Gotti.

Di 10 detik ronde 4 berakhir, 2 pukulan keras FMJ membuat Gotti terdorong. Gotti terselamatkan bel.

Ronde 5

Duel seperti ronde-ronde sebelumnya dengan dominasi FMJ. Gotti menahannya dengan menjepit kepala FMJ lewat tangan kirinya.

Gotti memilih bersandar di tali ring sambil mengejek FMJ dengan menjulurkan lidah. Setelah itu Gotti meluncurkan pukulan cepat yang memaksa FMJ mundur.

Penonton mengelu-elukan nama Gotti. Petinju berusia 30 tahun makin bersemangat.

Ronde 6

Pada rehat menjelang ronde 6, Kenny Bayless mendatangi sudut Gotti dan memperingatkan  untuk menutup mulut saat duel berlangsung.

Ronde 6 terjadi perang jab. Namun terjadi beberapa kali clinch, dengan Gotti menjepit kepala FMJ.

Gotti tak juga melepas jepitannya hingga mendorong FMJ ke arah tali ring. 

Kenny Bayless kesal dan mendiskualifikasi Gotti.

Gotti tak terima dan menerobos wasit dengan mengejar FMJ. Tindakan Gotti itu memancing kubu FMJ turun ke ring.

Demikian pula kubu Gotti ikut terjun ke ring. Perkelahaian liar pun terjadi.
 

Editor : Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut