get app
inews
Aa Text
Read Next : Resmi Dipangkas, Kini Jawa Tengah Menjadi Provinsi di Jawa yang Tidak Memiliki Bandara Internasional

Terence Crawford: Badan Sependek Canelo, Jangkauan Sepanjang Andy Ruiz Jr, Errol Spence Kalah

Selasa, 02 Mei 2023 | 08:27 WIB
header img
Tinggi tubuh Terence Crawford hanya 173 cm, tetapi jangkauan tangannya mencapai 188 cm. Tampak jangkauan tangan Crawford lebih panjang dari Viktor Postol yang tinggi tubuhnya 180 cm. Foto: Istimewa

DEPOK, iNewsDepok.idTerence Crawford salah satu petinju terbaik di dunia yang belum terkalahkan hingga kini. Keunggulannya adalah jangkauan tangannya yang sangat jauh lebih panjang dari tinggi tubuhnya.

Rata-rata orang, jangkauan tangan adalah sama atau lebih panjang sedikit dibandingkan tinggi tubuhnya. Namun tidak dengan Terence Crawford, jangkauan tangannya sangat panjang.

Tinggi tubuh Crawford sama dengan petinju kelas Menengah Saul Canelo Alvarez tetapi jangkauan tangannya sama dengan jangkauan petinju kelas berat Andy Ruiz Jr. Andy Ruiz Jr sendiri tinggi tubuh, sama dengan jangkauan tangan yaitu 188 cm.

Tinggi tubuh Terence Crawford hanya 173 cm, tetapi jangkauan tangan 188 cm. Dari sisi rasio jangkauan tangan dibandingkan dengan tinggi tubuh, Terence Crawford salah satu yang terpanjang di antara para petinju top di dunia.

Bandingkan dengan saingannya di kelas Welter, Errol Spence Jr.  Errol memiliki tinggi badan 175 cm dan jangkauannya hanya 183 cm, masih kalah dari Terence Crawford yang tinggi tubuhnya lebih pendek 2 cm.

Hebatnya, Terence Crawford benar-benar mampu memanfaatkan keunggulanan jangkauannya yang sangat panjang ini. Rata-rata lawan tertipu dengan ukuran tinggi tubuh Terence Crawford dan tahu-tahu: bom meledak dari tangan Crawford.

Ini karena lawan tak menyangka jangkauan Crawford sedemikian panjang. Lawan hanya mengatur jarak pukul berdasarkan tinggi tubuh.

Simak bagaimana Jose Benavidez (kakak David Benavidez) yang bertinggi 179 cm tunggang langgang di tangan Crawford. Meski badannya lebih tinggi, tetapi jangkauan Jose Benavidez hanya 182 cm, kalah dari Crawford.

Jose Benavidez akhirnya dikejutkan dengan uppercut kanan Crawford yang datang tiba-tiba di ronde 12. Jose Benavidez kemudian menyerah setelah diberondong pukulan panjang Crawford.

Simak juga duel Terence Crawford dengan Viktor Postol yang bertinggi 180 cm. Meski jauh lebih tinggi, lagi-lagi jangkauan Victor Postol hanya 187 cm, lebih pendek 1 cm dari Crawford.

Viktor Postol beberapa kali jatuh karena kalah jangkauan dari Terence Crawford.

Tentu selain jangkauan, Crawford memang sangat terampil memainkan kedua tangannya. Crawford salah satu petinju terkomplit saat ini, Ia mampu berganti-ganti gaya dari style ortodox ke southpaw (kidal).

Jika jadi bertemu dengan saingan beratnya, Errol Spence Jr, Terence Crawford memiliki peluang lebih besar untuk menang KO. Ini karena jangkauan Terence Crawford yang memang sangat panjang.

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut