get app
inews
Aa Read Next : Resmi Dipangkas, Kini Jawa Tengah Menjadi Provinsi di Jawa yang Tidak Memiliki Bandara Internasional

Ditjen Diktiristek Luncurkan Lima Aplikasi dan Fasilitas Baru

Selasa, 04 Januari 2022 | 08:39 WIB
header img
Peluncuran Aplikasi Transformasi Digital Ditjen Diktiristek dan Dikti AI Centre”, Senin (3/1/2022). Foto: Kemdikbud

JAKARTA, iNews.id – Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset dan Teknologi (Ditjen Diktiristek) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) meluncurkan lima aplikasi untuk menciptakan layanan yang cepat, akurat dan berintegrasi tinggi.

Aplikasi tersebut adalah Siaga, Satu Dikti, Single Sign On, Neo Feeder, dan Dikti AI Centre.

“Pemanfaatan teknologi bisa mendukung terciptanya layanan tersebut. Terciptanya aplikasi ini juga tak terlepas dari kerja bersama kita semua,” jelas Plt Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset dan Teknologi Kemendikbudristek Nizam, Senin (3/1/2022).

Masing-masing aplikasi memiliki keunggulan yang bisa dimanfaatkan oleh masyarakat. Seperti hadirnya Satu Dikti merupakan aplikasi akses produk unggulan Ditjen Diktiristek yang dapat diakses dengan mudah, misalnya Kampus Merdeka.

BACA JUGA:

Ini Jadwal Masuk Sekolah dan Kalender Akademik untuk Wilayah Jawa-Bali

Aplikasi Single Sign On dapat memudahkan untuk login ke berbagai program di Ditjen Diktiristek agar email dan password-nya tidak terlupa. Kemudian, Neo Feeder tampil dengan tampilan yang lebih fresh dan memudahkan kinerja antarmuka saat membuka berbagai laman Ditjen Diktiristek.

“Untuk Dikti AI Center bisa dimanfaatkan tidak hanya untuk mahasiswa tapi juga bagi penelitian dosen. Semua bisa memanfaatkan,” ungkap Nizam.

Ke depan, Ditjen Diktiristek juga menjanjikan untuk terus menyempurnakan berbagai aplikasi ini. “Kemajuan teknologi tentunya akan selalu ada hal-hal baru dan kami akan selalu meng-upgrade. Terus akan kami sempurnakan ke depannya,” tutur Nizam.

Sementara itu, Direktur Kelembagaan Ditjen Diktiristek Kemdikbudristek Ridwan memaparkan tentang aplikasi Siaga. Aplikasi ini dapat digunakan untuk mengurus layanan perizinan kelembagaan. Perizinan yang diajukan menjadi cepat, akuntabel dan menciptakan layanan prima.

“Dulu masih manual. Sekarang ada aplikasi yang dapat menghemat waktu sehingga waktu tak terbuang percuma. Harapannya semua kendala kekurangan bisa kami akuisisi dengan sistem ini,” kata Ridwan.

Siaga akan disosialisasikan pada Januari 2022. Sedangkan Februari 2022 akan dibuka untuk masyarakat umum.

 

Editor : Ikawati

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut