get app
inews
Aa Read Next : Napi Teroris Dikunjungi Keluarga saat Lebaran, BNPT Pastikan Barang Dicek Ekstra Ketat

Berita Foto: Suasana Terminal 1 Bandara Soetta di H-6 Lebaran 2023

Minggu, 16 April 2023 | 13:57 WIB
header img
Suasana ramai pemudik mengantre di Terminal 1 Bandara Soetta, Minggu (16/4/2023) pagi. Foto: iNewsDepok/Rigel Ali

TANGERANG, iNewsDepok.id - Terminal 1 Bandara Soekarno-Hatta mulai dipenuhi calon penumpang sejak pagi hari, Minggu (16/4/2023). Banyak pemudik yang sudah libur memilih berangkat seminggu sebelum hari raya Idulfitri 1444 H untuk menghindari kepadatan di bandara.

Rute tujuan banyak didominasi kota Medan, Denpasar, dan Padang untuk terminal 1 dengan maskapai Super Air Jet dan AirAsia.

Menurut pengelola Bandara Soetta, jumlah penumpang yang berangkat dan datang meningkat dari kemarin. Ini akan terus naik hingga puncaknya pada H-3 lebaran atau saat cuti bersama mulai.

Pemudik yang memilih berangkat hari ini banyak yang sudah libur kerja dan kuliah. Hal ini guna menghindari kepadatan dan harga tiket yang tinggi ketika H-3 lebaran.

Radithya, calon penumpang tujuan Pekanbaru mengatakan, ia memilih pulang hari ini karena sudah libur kuliah. Menurutnya, pemudik sudah ramai walaupun masih H-6 lebaran.

"Sudah terlihat ramai. Sebelum check-in saja sudah mengantri panjang," sebutnya.

Berikut foto-foto suasana Terminal 1 Bandara Soekarno-Hatta H-6 lebaran:

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut