get app
inews
Aa Read Next : Mengejutkan! Inilah 22 Penyakit yang Bisa Diketahui dari Pemeriksaan Mata

Simak 10 Tes Kesehatan untuk Perempuan, Mencegah Penyakit Kronis dan Jangka Panjang

Senin, 27 Maret 2023 | 08:12 WIB
header img
10 tes kesehatan untuk perempuan. Foto ilustrasi: Freepik/Lifestylememory

DEPOK, iNewsDepok.id - Simak inilah 10 tes kesehatan untuk perempuan, yang seharusnya dilakukan untuk mencegah penyakit kronis dan jangka panjang. Dengan demikian, kaum perempuan tetap sehat baik secara fisik maupun emosional seiring bertambah usia.

Tes kesehatan untuk perempuan ini penting dilakukan agar perempuan dapat mempersiapkan diri menghadapi tantangan hidup, sekaligus mencegah penyakit. Sementara di sisi lain, perempuan paruh baya cenderung melakukan beberapa secara bersamaan sehingga menyebabkan stres.

Seiring bertambahnya usia, kemungkinan menderita masalah kesehatan semakin meningkat. Dengan tes kesehatan maka masalah kesehatan bisa dihidari, serta perempuan akan lebih memperhatikan dan memastikan selalu dalam kondisi kesehatan yang baik.

Lantas tes kesehatan apa saja yang perlu dilakukan kaum perempuan? Simak, inilah 10 tes kesehatan untuk perempuan, yang sebaiknya dilakukan, seperti dikutip dari Health Site, pada Senin (27/3/2023):

10 Tes Kesehatan untuk Perempuan

  1. Mammogram

Mammogram dilakukan untuk mendeteksi apakah ada keganasan pada payudara seperti kanker payudara. Meski risiko kanker payudara lebih tinggi pada perempuan yang secara genetik cenderung pada kondisi tersebut, tapi setiap perempuan harus secara teratur menjalani skrining kanker payudara.

American Cancer Society mengatakan setiap perempuan melakukan mammogram tahunan setelah usia 40 tahun. Risiko kanker payudara meningkat seiring bertambah usia.

Kebanyakan perempuan berusia antara 50 tahun dan 59 tahun cenderung mengalami masalah tersebut. Dengan deteksi dini dan pengobatan membantu mencegah penyebaran penyakit dan meningkatkan peluang pemulihan.

Editor : Kartika Indah Kusumawardhani

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut