Terapi Laser
Terapi laser menjadi pilihan berikutnya untuk mengencangkan kantung mata secara medis dan dilakukan oleh dokter di klinik kecantikan maupun rumah sakit.
Cara ini merupakan cara medis dengan pelapisan ulang menggunakan laser, pengelupasan dan pengisi bahan kimia. Tujuannya untuk memperbaiki warna kulit, mengencangkan kulit (kantung mata), dan meremajakan area bawah mata.
Operasi
Berikutnya cara mengencangkan kantung mata dengan operasi yang dilakukan oleh dokter spesialis bedah plastik. Operasi yang dilakukan tergantung pada penyebab kantung di bawah mata.
Operasi kelopak mata (blepharoplasty) bisa menjadi pilihan untuk mengencangkan kantung mata. Biasanya, dokter akan menyesuaikan blepharoplasty dengan anatomi dan kebutuhan.
Secara umum, prosedur ini dilakukan dengan pembuangan lemak berlebih melalui sayatan di lipatan alami kelopak mata atas atau di dalam kelopak bawah.
Demikianlah 5 cara mengencangkan kantung mata. Tentunya cara yang dipilih akan disesuaikan dengan tingkat keparahan kantung mata yang dialami seseorang.
Editor : Kartika Indah Kusumawardhani