get app
inews
Aa
Read Next : Madrid Takluk dari Sociedad, Barcelona di Ambang Juara Liga Spanyol

Cristiano Ronaldo Kembali ke Real Madrid Usai Piala Dunia 2022?

Kamis, 24 November 2022 | 11:58 WIB
header img
Cristiano Ronaldo diisukan kembali ke Real Madrid usai Piala Dunia 2022. Foto: Instagram @cristiano

JAKARTA, iNewsDepok.id - Cristiano Ronaldo mengakhiri kontraknya dengan Manchester Uniter pada (23/11/2022). Ia dikabarkan kembali membela klub lamanya Real Madrid usai Piala Dunia 2022. 

Keputusan Ronaldo dan Man United mangakhiri kerja sama merupakan dampak dari wawancara kontoversial pemain berusia 37 tahun itu bersama Piers Morgan. Pada wawancara tersebut, Ronaldo merasa dikhianati pihak Setan Merah. 

Pihak klub menanggapinya dengan membuat keputusan tegas, yaitu mengakhiri kontrak Ronaldo yang seharusnya sampai 30 Juni 2023. Hingga saat ini, belum dikehatui klub mana yang akan dibela Ronaldo usai Piala Dunua 2022. 

Akan tetapi, Real Madrid menjadi klub yang berpeluang besar mendatangkan CR7. Presiden Real Madrid, Florentino Perez memberi tanda-tanda ingin memulangkan Ronaldo ke Santiago Bernabeu usai mengunggah foto bersama sang megabintang. 

Pada postingan tersebut, Florentino Perez menampilkan momen ketika Ronaldo memenangkan trofi pemain terbaik FIFA pada 2016. "Old but gold,” tulis Florentino Perez dalam caption postingannga di Instagram @realfloperez (24/11/2022). 

Isu Ronaldo akan kembali ke Real Madrid semakin kuat lantaran saat ini Los Blancos memang memerlukan pemain lini serang. Sebab, Karim Benzema yang saat ini menjadi boomber Real Madrid rentan mengalami cidera. 

Jika pun Karim Benzema pulih dari cederanya, ia bisa berduet dengan Cristiano Ronaldo. Saat masih bermain bersama di Real Madrid, duet mereka sangat menakutkan.

Cristiano Ronaldo dan Karim Benzema pernah membawa Real Madrid menjuarai empat piala Liga Champions. Oleh karena itu, banyak fans Real Madrid yang ingin melihat legendanya kembali pada Januari 2023 nanti.

Editor : Mahfud

Follow Berita iNews Depok di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut