get app
inews
Aa Text
Read Next : Cristiano Ronaldo Punya Klausul Kontrak Istimewa di Al Nassr, Bisa Main di Champions League?

Chelsea Kembali Kalah, Ada Apa The Blues?

Minggu, 13 November 2022 | 14:45 WIB
header img
Newcastle gemparkan gawang Chelsea melalui Joe Willock. Foto : Istimewa

JAKARTA, iNewsDepok.id - Chelsea kembali menelan kekalahan di pekan ke-16 Liga Inggris 2022-2023. Berhadapan dengan Newcastle, The Blues kalah dengan skor tipis 1-0.

Laga Newcastle vs Chelsea tersaji di di Stadion St. James' Park, Minggu (13/11/2022) dini hari WIB.

Bermain sebagai tuan rumah, Newcastle tampil percaya diri sejak awal. Newcastel semakin dominan dan membuat Chelsea harus bertahan rapat di area pertahanan mereka dan  hanya mengandalkan serangan balik.

Jual beli serangan terjadi di babak pertama. Tapi, tidak ada yang berbuah gol dan skor 0-0 bertahan hingga waktu turun minum.

Pada babak kedua, dominasi Newcastle semakin terasa. Setelah melakukan sejumlah percobaan, Newcastle akhirnya membobol gawang Chelsea di menit 67. 

Berawal dari Almiron dari sisi kanan, pemain Paraguay itu menusuk masuk ke tengah sebelum memberikan umpan pendek dan disambut tembakan keras Joe Willock yang masuk ke gawang Mendy. Skor berubah menjadi 1-0 untuk keunggulan tim tuan rumah.

Tertinggal satu gol, Graham Potter melakukan pergantian pemain. Setelah pergantian pemain Serangan-serangan mereka jadi lebih intens.

Namun skor 1-0 tetap bertahan hingga wasit meniupkan peluit tanda berakhirnya pertandingan.

Hasil ini menempatkan Newcastle di urutan ketiga dengan koleksi 30 poin dari 15 pertandingan. Mereka hanya berjarak tujuh angka dari sang pemuncak klasemen Arenal, yang sudah mengumpulkan 37 poin dari 14 laga yang telah dimainkan.

Sementara itu, Chelsea harus terdiam di posisi kedelapan lantaran baru merangkum 21 poin dari 14 pertandingan.

Editor : Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut