get app
inews
Aa Text
Read Next : Mohammad Salah Beri Tanggapan Perang Israel-Gaza, Pembantaian Harus Dihentikan

Liverpool Vs Man City : Klopp Siapkan Cara Untuk Hentikan Haaland

Sabtu, 15 Oktober 2022 | 15:22 WIB
header img
Haaland ancaman The Red Liverpool. Foto : Reuters/iNews.id

JAKARTA, iNewsDepok.id - Jurgen Klopp sudah menyiapkan cara tersendiri untuk meredam Erling Haaland kala Liverpool jumpa Manchester City. Meredam Haaland bakal jadi tugas berat untuk pemain The Reds.

Liverpool akan menjamu Man City di Anfield Stadium pada laga lanjutan Liga Inggris, Minggu (16/10/2022) malam WIB. Erling Haaland jelas menjadi salah satu ancaman utama untuk lini pertahanan The Reds di laga ini.

Jelang duel big match antara LFC kontra Manchester City, bek tengah LFC Virgil van Dijk mengaku sudah tahu caranya untuk memutus parade gol-gol Haaland di Liga Primer Inggris.

Di dalam sebuah wawancara dengan kanal televisi Norwegia TV2, Van Dijk dengan gamblang menjelaskan apa rencananya untuk menghentikan pergerakan Haaland.

’’Kami harus coba mencegah supaya bola tidak sampai kepadanya (Haaland), dan kami harus bertahan di dalam level tertinggi pertandingan,’’ ungkap Van Dijk seperti dikutip dari laman TeamTALK.

Bagi Van Dijk, ini bukan kali pertama dia berhadapan dengan Haaland di tanah Inggris. Agustus yang lalu, dia juga sudah pernah berduel melawan Haaland dalam ajang Community Shield di Wembley Stadium, London. Bagusnya, saat itu Haaland gagal mencetak gol dan Liverpool menang 3-1.

’’Kami harus selalu berada dalam performa terbaik menghadapi City. Ini bukan tentang saya berhadapan dengan dia (Haaland). Melainkan kami menghadapi mereka (City),’’ sambung bek tengah timnas Belanda itu.

’’Itu pendekatan yang kami lakukan dalam setiap pertandingan. Ketika di dunia luar sana berpikir hanya untuk menciptakan duel antara satu pemain. Kami ingin menghentikan mereka tak peduli siapapun yang berada di lapangan,’’ tutur Van Dijk.

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut