get app
inews
Aa Read Next : Resmi Dipangkas, Kini Jawa Tengah Menjadi Provinsi di Jawa yang Tidak Memiliki Bandara Internasional

Depok Pop Festival 2022 Bakal Meriah Besok, Ayo Datang!

Sabtu, 03 September 2022 | 20:26 WIB
header img
Para pengisi acara sedang melakukan gladi resik pada Sabtu hari ini (3/9/2022) dari jam 10.00 WIB di Alun-alun Depok. Foto: Aprodhite Kyrie EWC.

DEPOK, iNewsDepok.id - Dpop Festival 2022 merupakan acara kolaborasi antara Kota Depok dan Kota Jeonju, Korea Selatan untuk menampilkan budaya hasil kreativitas, prestasi dan inovasi anak muda Depok.

Acara Dpop, atau Depok Populer yang bertajuk "Depok Pop Festival" ini akan menampilkan budaya Depok berupa Fashion Show, Tari-tarian, serta Paskibra PPI Kota Depok yang diadakan offline pada 4 September 2022 besok, tepatnya di Alun-Alun Kota Depok.

Untuk mempersiapkan acara sebesar dan semenarik ini, memang perlu persiapan yang juga besar dan tentunya matang. Maka dari itu, para panitia dan pengisi acara mengadakan gladiresik yang sudah berlangsung dari jam 10.00 WIB pagi hari ini (3/9/2022).

Selaku ketua panitia acara,  Yunia Vivi mengutarakan persentase persiapan kegiatan Dpop Festival yang akan berlangsung besok pada 4 September sudah mencapai 90%.

"Alhamdulillah persiapannya sudah 90%, semuanya berkat antusiasme dari para partisipan anak-anak muda, tinggal kita matengin aja hari ini di GR," kata Yunia Vivi saat diwawancarai oleh iNewsDepok (3/9/2022)

Isi acara Dpop Festival nanti akan ada Fashion Show dan Depok Culture Performance, juga di meriahkan oleh Paskibraka. Para pengisi acara pun sudah mempersiapkan penampilannya masing-masing dengan sangat matang.

Untuk acara Fashion Show, akan diisi dari beberapa anak dari Forum Anak Kota dan anak muda Depok lainnya, hingga berjumlah 20-30 orang yang bajunya disediakan oleh Komunitas Fashion Depok. Bajunya yang ditampilkan pun mix dari baju Korea yang didesain dengan Batik Depok.

Tak hanya itu, terdapat juga penampilan tari-tarian dari Komunitas Abang Mpok Depok, lebih dari 5 pasang orang yang akan mengajak para pengunjung ikut serta untuk menari bersama.

Selain itu, opening acara ini dimeriahkan oleh Paskibra PPI Kota Depok yang diisi dari SMA Negri 12 Depok dan SMK Al-Muhtadin Depok, menampilkan kirab untuk penyambutan para tamu VIP seperti Walikota Depok dan pejabat lainnya, serta penampilan formasi dan variasi kuda lumping dengan musik. Ditambah SMK Al-Muhajirin Depok dengan penampilan Tari Kecak dari Bali.

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut