get app
inews
Aa Read Next : Covid-19 Merebak, Wali Kota Depok akan Ambil Langkah Cepat untuk Kendalikan Kasus

Empat Bahan Alami Ini Jarang Terdengar Namun Efektif Tingkatkan Imunitas

Kamis, 25 Agustus 2022 | 15:47 WIB
header img
Orange Citrus Bioflavonoids, serangkaian senyawa fitonutrisi alami yang ditemukan pada buah-buahan di dalam genus Citrus seperti jeruk siam, jeruk, jeruk bali, dan sebagainya. (Foto: Istimewa)

Selenium

Selenium adalah mineral yang merupakan senyawa antioksidan kuat yang membantu dalam melindungi sel dari radikal bebas berbahaya.

Selenium berperan besar dalam mendukung aktivasi dan fungsi dari sel limfosit B dan sel limfosit T, juga dapat meningkatkan proses pembentukan sel limfosit T.

Kedua sel ini adalah bagian dari kekebalan adaptif, yang merupakan anggota paling cerdas dari sistem pertahanan tubuh manusia.

Pasalnya, ketika zat berbahaya melewati kedua pertahanan pada lapisan sebelumnya, system imunitas adaptif akan segera mendapatkan sinyal perintah untuk beradaptasi dan melindungi tubuh.

Ketika sistem sudah memahami cara terbaik untuk merespons suatu zat berbahaya, cara tersebut akan disimpan sebagai memori dan tidak bisa dilupakan.

Pasalnya, sistem ini memiiki “memori kekebalan”, yang mengenali “masalah” dan akan tahu persis apa yang harus dilakukan berikutnya ketika menghadapi “masalah” yang sama lagi.

Kekurangan selenium dapat berakibat pada melemahnya otot, kesulitan berkonsentrasi, rambut rontok, serta masalah kesuburan pada laki-laki maupun perempuan.

Editor : M Mahfud

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut