NWP Property Dapat Pinjaman SLL Senilai 135 Juta Dolar AS yang Dipimpin CIMB Singapura

Sazili M
The Park Sawangan proyek prestisius NWP Property senilai 135 juta dolar AS pinjaman SSL yang dipimpin CIMB Singapura. Foto: Ist

JAKARTA, iNews.id - NWP Property (NWP), perusahaan pengembang infrastruktur konsumen terdepan di Indonesia, telah mendapatkan Sustainability-Linked Syndicated Loan Facility atau Fasilitas Pinjaman Sindikasi Terkait Keberlanjutan (SLL) perdananya senilai 135 juta dolar Amerika Serikat (AS) dari berbagai kreditur yang dipimpin CIMB Bank Singapura. 

Ini menandai tonggak penting bagi NWP karena mereka menjadi pelopor dalam mengadopsi praktik berkelanjutan di sektor real estate komersial di Indonesia.

NWP memiliki dan mengoperasikan portofolio real estate komersial bersertifikat hijau terbesar di Indonesia, dengan 9 aset mendapatkan sertifikat dari IFC's EDGE dan 1 aset dari BCA Singapura.

NWP meluncurkan Kerangka Kerja Pembiayaan terkait Keberlanjutan awal tahun ini untuk menyelaraskan strategi pembiayaan perusahaan dengan misinya mengembangkan dan mengoperasikan portofolio bangunan yang berkelanjutan dan efisien energi. 

SLL yang diterbitkan dalam kerangka kerja ini menetapkan target keberlanjutan yang telah ditentukan sebelumnya untuk NWP, dengan tujuan mengurangi dampak lingkungan pada asetnya. 

SLL ini tidak hanya bertujuan untuk mendapatkan sertifikasi bangunan hijau, namun juga berfokus pada tujuan keberlanjutan yang lebih luas, sejalan dengan arah dan target ESG perusahaan untuk 3 sampai 5 tahun ke depan.

Dhawal Doshi, Head of Research & ESG di NWP, mengungkapkan antusiasmenya seraya menjelaskan, “Fasilitas SLL ini menandai titik penting dalam perjalanan keberlanjutan kami yang dimulai beberapa tahun lalu. Pendekatan metodis berbasis data terhadap keberlanjutan, yang dibangun dengan cermat dari waktu ke waktu, telah menerima pujian dari berbagai stakeholders kunci di industri ini. Pembiayaan berkelanjutan dari lembaga keuangan terkemuka adalah pengakuan yang besar atas upaya kami sebelumnya dan akan mendorong tim untuk melanjutkan perjalanan keberlanjutan kami.”

Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network