Damkar DKI Jakarta Evakuasi Kucing yang Tercebur ke Dalam Sumur

Ridha Sofianti
Proses evakuasi seekor kucing oleh Damkar DKI Jakarta, Rabu (01/11/2023). Foto : instagram @humasjakfire

DEPOK, iNewsDepok.id - Damkar melakukan evakuasi kucing tercebur di sumur di Cijantung, Jakarta Timur. Dengan  menggunakan seutas tali dan ember putih, petugas menarik kucing yang sudah basah kuyup keluar dari dalam sumur.

Salah satu warga di Gang Lebak Empang I, Cijantung, Pasar Rebo, Jakarta Timur meminta bantuan pemadam Jakarta untuk mengevakuasi kucing yang tercebur di sumur air, Rabu (01/11/2023).

Dilansir dari unggahan akun instagram @humasjakfire, untuk menindaklanjuti laporan tersebut, petugas penyelamat Sektor Pasar Rebo segera menuju lokasi untuk melakukan evakuasi.

Sebanyak 1 unit dan 4 personel dikerahkan, pukul 13.36 WIB petugas melakukan evakuasi penyelamatan.

Menggunakan seutas tali dan ember putih, petugas menarik kucing yang sudah basah kuyup keluar dari dalam sumur.

Proses evakuasi berlangsung selama 24 menit, hingga pukul 14.00 WIB kucing berhasil dievakuasi dengan selamat.

Editor : M Mahfud

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network