Dikenal Berkecukupan, Fakta Kerangka Mayat Ibu-Anak di Cinere Depok Sempat Tinggalkan Pesan Kematian
DEPOK, iNewsDepok.id - Warga Cinere, Kota Depok digegerkan penemuan jasad mayat seorang ibu berinisial GAH (64) dan anak laki-lakinya berinisial DAW (38) dalam keadaan membusuk dan tinggal tulang serta tengkorak di perumahan elite, pada Kamis 7 September 2023 pagi. Dari pengakuan sejumlah tetangga, kedua korban terkenal berkecukupan.
Salah satu tetangga sekaligus mantan Ketua RT 1/RW 16 lingkungan komplek perumahan Bukit Cinere Indah (BCI), Kecamatan Cinere, Depok, Toto Trinyoto (74) mengatakan, keluarga tersebut tidak menggunakan jasa asisten rumah tangga (ART) selama tinggal di rumah tersebut sejak 1987-an.
"Enggak ada ART. Sebelum (suami) meninggal juga tidak ada ART," kata Toto kepada wartawan di lokasi, Jumat (8/9/2023).
Toto juga menambahkan bahwa tidak ada permasalahan ekonomi dalam keluarga tersebut. Warga juga menilai, keluarga tersebut memiliki kondisi ekonomi yang cukup baik.
"Enggak ada (perubahan/masalah ekonomi) baik baik saja. Punya mobil, mereka keluarga berkecukupan, sangat berkecukupan," imbuhnya.
Editor : M Mahfud
kota depok Penemuan kerangka manusia ibu anak di Cinere Mayat ibu anak di Cinere perumahan Bukit Cinere Indah BCI Cinere Kecamatan Cinere asisten rumah tangga ART polda metro jaya Kombes Pol Hengki Haryadi to you whom ever RS Polri Kramat Jati Biddokkes Polda Metro Jaya Ditreskrimum Polda Metro Jaya.
Artikel Terkait