6 Ide Menu Sahur yang Sehat dan Bergizi, Tidak Membosankan dan Puasa Bakal Kuat Sepanjang Hari

Kiki Oktaliani/Kartika
6 ide menu sahur yang sehat dan bergizi, salah satunya ayam rolade. Foto: Food Network

Menu 2: Ayam Goreng Serundeng 


Ayam goreng serundeng. Foto: Instagram @sessykitchen

Bahan

2 ekor ayam pejantan

2 sdt garam

1 sdm gula

2 sdt kaldu ayam bubuk

1/2 sdt merica

1.500 ml air

100 gr kelapa parut segar

2 batang serai, geprek

4 lembar daun salam

Bumbu halus

2-3 cabai merah, buang biji

30 butir kemiri

8 siung bawang putih

12 siung bawang merah

2 iris lengkuas, geprek

2 ruas kunyit 50 ml minyak

Pelengkap

Sambal terasi

Mentimun, iris

Nasi putih

Lainnya: Minyak untuk menggoreng

Cara membuat

  1. Blender kemiri jangan terlalu halus, sisihkan. Masukkan bawang merah, bawang putih, cabai merah, kunyit, dan minyak ke dalam blender kemudian haluskan.
  2. Tumis bumbu halus dan kemiri hingga wangi, masukkan serai, dan salam, dan lengkuas kemudian tumis lagi hingga matang.
  3. Masukkan air, masak hingga mendidih. Masukkan kelapa parut lalu bumbui dengan garam, gula, penyedap, dan merica dan aduk rata.
  4. Masukkan ayam dan lalu tutup panci dan masak dengan api kecil-sedang hingga air setengah susut.
  5. Sisihkan ayam, daun salam, serai dan lengkuas. Masak bumbu hingga kering dengan api besar hingga air hampir habis kemudian kecilkan api dan masak hingga kering sambil terus diaduk-aduk.
  6. Setelah kelapa mengeluarkan minyak, matikan api dan sisihkan. Goreng serundeng hingga cokelat keemasan dengan api sedang.
  7. Potong ayam menjadi 4 bagian, goreng ayam hingga kecokelatan lalu tiriskan. Sajikan ayam goreng dengan serundeng, nasi putih, sambal terasi, dan timun.


Editor : Kartika Indah Kusumawardhani

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network