Waspadai Penangkapan Tak Beralasan, AS Himbau Warganya Tinggalkan Rusia

Benedict J. C. Pietersz
Layanan keamanan Rusia diduga gagal memberi tahu Kedutaan Besar AS tentang penahanan warga negara AS dan menunda bantuan konsuler AS secara tidak wajar. Foto: Bloomberg

JAKARTA, iNewsDepok.id - Kedutaan Besar Amerika Serikat untuk Rusia telah menghimbau warganya untuk segera meninggalkan Rusia pada Minggu (12/2/2023) waktu setempat. 

Himbauan ini dikeluarkan lantaran kekhawatiran atas potensi pelecehan dan penahanan yang sewenang-wenang terhadap warga AS serta kemungkinan terorisme

Warga negara AS yang tinggal atau bepergian di Rusia diminta segera berangkat sambil terus meningkatkan kewaspadaan. 

"Kemampuan pemerintah AS untuk menyediakan layanan rutin atau darurat bagi warga AS di Rusia sangat terbatas, terutama di wilayah yang jauh dari Kedutaan Besar AS di Moskow, karena pembatasan perjalanan oleh pemerintah Rusia bagi personel dan staf kedutaan, dan penangguhan operasi yang sedang berlangsung,  termasuk layanan konsuler, di konsulat AS," tulis Kedutaan Besar dan Konsulat AS di Rusia, dikutip dari situs resminya. 

Kedutaan Besar AS mengklaim bahwa Rusia dapat menolak mengakui kewarganegaraan ganda AS, menolak akses bantuan ke konsuler AS, mencegah keberangkatan dari Rusia, dan/atau mengikutsertakan warga AS dalam wajib militer

Editor : Mahfud

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network