Banyak Dicari Orang, Inilah 5 Makanan Viral di Medsos pada 2022

Kiki O
Oreo BlackPink. Foto: Twitter

DEPOK, iNewsDepok.id - Lima makanan berikut ini viral di media sosial (medsos) terutama TikTok pada 2022. Makanan yang viral ini sangat beragam, terdiri dari makanan Indonesia hingga luar negeri.

Sebenarnya makanan yang viral ini sudah ada sejak lama, namun pergerakan medsos yang cepat membuat makanan ini menjadi trending sehingga bikin orang penasaran. Karena itu, banyak orang yang tak mau ketinggalan mencoba makanan tersebut.

Berikut 5 makanan viral di medsos seperti dirangkum dari akun TikTok @sarahahmad04, pada Rabu (3/1/2023):

  1. Mixue

Mixue. Foto: MPI

Siapa yang tak kenal dengan Mixue yang saat ini gerainya ada di mana-mana. Es krim asal China ini telah hadir di Indonesia sejak 2020 dengan gerai pertamanya yang terletak di Cihampelas Walk, Kota Bandung.

Kini es krim tersebut telah memiliki lebih dari ratusan gerai di seluruh Indonesia. Meskipun telah berdiri lama di Indonesia, es krim ini cukup viral di berbagai medsos salah satunya TikTok pada 2022.

Keunggulannya, harganya yang murah, enak, serta banyaknya varian rasa yang ditawarkan membuat banyak orang penasaran dan ingin mencoba es krim satu ini.

  1. Oreo BLACKPINK

Oreo Blackpink. Foto:

Pada 2022, Oreo sempat menghadirkan edisi BLACKPINK. Tentu hal ini banyak diburu oleh para penggemar BLACKPINK yang disebut BLIK dan pecinta kuliner.

Kemasan dari Oreo BLACKPINK ini cukup cantik, didominasi warna merah muda yang mencirikan warna dari girl band tersebut. Sedangkan di bagian atas gambar oreo terdapat mahkota.

Selain itu yang menjadikannya istimewa adalah photocard para anggota BLACKPINK yang terdapat di dalam kemasan Oreo yang diberikan secara acak.

  1. Daechang  

Daechang. Foto: Ist

Daechang merupakan makanan khas Korea Selatan berupa usus besar sapi yang cara penyajiannya biasa dimasak dengan cara dipanggang.

Tekstur makanan ini cukup berair dan berlemak dengan warna putih. Sedangkan untuk daechang yang sudah diolah, bentuknya sangat mirip dengan sosis.

Sebelum dipanggang, daechang biasanya dipotong-potong terlebih dahulu. Setelah matang, daechang biasanya disantap menggunakan campuran minyak wijen dan garam.

  1. Natto

Natto. Foto: Fooddiversity.today

Natto merupakan makanan tradisional Jepang yang cukup terkenal di Indonesia. Makanan ini terbuat dari kedelai yang telah difermentasi menggunakan bakteri yang disebut bacillus subtilis.

Makanan yang telah ada sejak zaman Edo memiliki bau khas, yang sebagian orang mungkin tidak akan menyukainya dan teksturnya yang sangat lengket. Ada berbagai cara untuk menikmati makanan satu ini, salah satunya dengan mencampurkannya dengan makanan lain seperti nasi goreng.

  1. Risol Mayones  

Risol Mayones. Foto: Frisian Flag

Dari namanya saja tentu sudah diketahui bahwa makanan viral satu ini berasal dari Indonesia. Risol mayones memiliki isian seperti telur, daging, wortel, keju, dan tentunya mayones. Biasanya, risol ini disantap dengan cabai hijau atau saus sambal.

Editor : Kartika Indah Kusumawardhani

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network